- dok. Dinas Penerangan TNI Angkatan Laut
Membanggakan! TNI AL Uji Coba Combat Boat Karya Anak Bangsa
Alternatif lain dapat dilengkapi sistem RCWS CROWS yang bisa dipasangi sepucuk M2HB atau pelontar granat Mk19 Mod 0. Combat boat sendiri dioperasikan hanya dengan 4 ABK dan mampu membawa total 22 orang pasukan, yang dapat didaratkan di pantai melalui pintu di lunas Combat Boat.
Saat ini 8 Combat Boat telah masuk dan memperkuat jajaran Armada TNI AL yang meliputi 2 unit produksi PT. Tesco Indomaritim yakni Patkamla Pulau Pagerungan I-5-37 Lantamal V Surabaya serta Patkamla Pulau Semau II-7-19 Lantamal VII Kupang, Patkamla Balaroa (BLR) II-6-66 Koarmada II produksi PT. Infinity Global Mandiri, 2 unit produksi PT. Citra Shipyard Patkamla Gorar (GRR) III-9-19 dan Patkamla Wasur (WSR) III-11-16, serta tiga unit produksi PT. Palindo Marine Patkamla Binanga (BNG) II-6-67, Patkamla Santiago (STG) II-8-35, Patkamla Kastela (KTL) III-14-13 yang memperkuat jajaran Koarmada III.
Penggunaan Alutsista produksi dalam negeri yang digunakan TNI AL ini sesuai dengan kebijakan Presiden RI Joko Widodo yang ditindaklanjuti oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono terkait penguatan kekuatan.
Hal itu selaras dengan pembangunan nasional dengan menggunakan produksi dalam negeri yang bertujuan guna mendukung pemerintah dalam upaya memulihkan perekonomian nasional serta mewujudkan kemandirian pemenuhan alutsista pertahanan militer dan pertahanan nirmiliter menuju kekuatan maritim regional yang disegani di kawasan. (muu)