Said Abdullah.
Sumber :
  • Tim tvOne/Syifa Aulia

PDIP Oposisi Terbaik, Said Abdullah: Era SBY yang Kami Lakukan Selalu Kritik Kebijakan

Senin, 21 November 2022 - 17:00 WIB

Jakarta - Ketua DPP PDIP Said Abdullah mengakui bahwa partainya masih menjadi oposisi terbaik selama ini.

Pasalnya, di era pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), dia mengatakan partainya tidak pernah oposisi terhadap program pemerintah. Melainkan terhadap kebijakan-kebijakan yang dikeluarkan presiden. 

"Oposisi yang kami lakukan selalu terhadap kebijakan-kebijakan bapak presiden. Oleh karena itu, publik bisa menerima itu," kata Said di Gedung DPR, Jakarta, Senin (21/11/2022).

Dia lantas memberikan contoh ketika partainya tidak setuju terkait pembentukan undang-undang. Pihaknya akan langsung menyampaikan kritikan kepada pemerintah.

"Ketika ide kami tidak masuk, memang kami walk out. Tapi tidak setiap saat walk out saat paripurna," ujarnya.

Atas hal ini, dia menegaskan selama menjadi oposisi pihaknya tidak pernah mengganggu program-program dari pemerintah.

"Karena kami yakini meski kami oposan, program pemerintah adalah untuk rakyat. Kalau untuk rakyat, kami selalu welcome. Akan tetapi, setiap kebijakan itu yang kami kritisi," jelas dia.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:06
18:55
09:14
05:52
10:14
01:07
Viral