- Muhammad Bagas/tvOne
Berujung Minta Maaf, Ini Motif Warga Cegat Mobil Bantuan Korban Gempa Cianjur
Namun ketiga warga tersebut tetap ngotot agar bantaun diturunkan ke desanya. Terpaksa relawan memundurkan mobil bantaun tersebut.
Kendati demikian, ketiga warga yang terlibat pencegatan itu akhinya meminta maaf atas perbuatannya mencegat mobil bantuan gempa.
Presiden Jokowi Tinjau Lokasi Gempa di Cianjur
Sebelumnya diberitakan, Presiden Jokowi (Joko Widodo) kembali meninjau lokasi pascagempa Cianjur. Lokasi yang dikunjungi Presiden Jokowi kali ini adalah Desa Cijedil, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Kunjungannya ke lokasi pascagempa Cianjur adalah untuk memastikan distribusi logistik tersalurkan.
“Saya ingin memastikan logistik di lapangan terdistribusi dengan baik. Termasuk kekurangan tenda. Tadi juga ada keluhan air. Karena ini titiknya banyak, jadi butuh waktu untuk distribusi,” ujar Presiden Jokowi, Kamis (24/11/2022).
Selain memastikan distribusi logistik, dia juga ingin memastikan proses evakuasi berjalan lancar. “Masih ada 39 orang yang belum ditemukan. Siang ini kita konsentrasi ke evakuasi,” katanya. (rem)