Nusantara Bersatu.
Sumber :
  • Antara

Politikus PDIP Kecam Nusantara Bersatu: Saya Yakin Pak Jokowi Terpaksa Datang

Minggu, 27 November 2022 - 16:45 WIB

Jakarta - Politikus senior PDI Perjuangan (PDIP) Deddy Yevri Sitorus mengecam acara Nusantara Bersatu besutan relawan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Anggota Komisi IV DPR itu menduga para relawan itu menjebak Jokowi melalui acara Nusantara Bersatu. 

Pasalnya, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali telah melarang Stadion Utama GBK digunakan untuk acara besar. Sebab akan digunakan untuk perhelatan Piala Dunia U-20 tahun 2023.

“Saya yakin Pak Jokowi terpaksa datang ke acara itu, bukan kemauan beliau," kata dia dalam keterangan tertulis, Minggu (27/11/2022).

Sebab menurut Deddy, presiden tak mungkin menolak hadir karena panggilan relawannya.

Lebih lanjut, dia menilai acara tersebut hanya menghabiskan anggaran dan dilakukan pada momen yang tak tepat. Pasalnya, duka korban gempa Cianjur, Jawa Barat, masih belum selesai.

“Kalau mengaku relawan sejati, harusnya turun ke bawah membantu rakyat, termasuk menangani dampak bencana gempa Cianjur, bukan malah menabrak aturan menggunakan Stadion Utama GBK yang seharusnya terlarang sebagaimana disampaikan oleh Menpora,” ujar Deddy. 

Bahkan, Deddy menyebut acara yang diselenggarakan pada 26 November kemarin hanya merendahkan kepemimpinan Jokowi serta menurunkan martabatnya sebagai presiden. 

“Saat ini bangsa Indonesia masih berduka karena gempa Cianjur, banyak orang yang masih berada dipengungsian dan belum semua korban ditemukan, masa para elit relawan haus kekuasaan itu lebih asyik bicara Pemilu hingga lupa tanggung jawab sejati sebagai relawan,” tandas dia. (saa/ebs)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:37
03:27
15:26
14:16
02:25
03:14
Viral