Ilustrasi Balai Kota DKI Jakarta.
Sumber :
  • Tim tvOnenews/Julio Trisaputra

Pemprov DKI Jakarta Manfaatkan APBD 2023 untuk Program Prioritas, Mulai dari Banjir, Kemacetan, hingga Ekonomi

Selasa, 29 November 2022 - 11:39 WIB

Jakarta - Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) DKI Jakarta, Michael Rolandi Cesnanta Brata, sebut dana Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) DKI Jakarta Tahun Anggaran 2023 dimanfaatkan untuk tiga program prioritas.

“Rancangan APBD Tahun Anggaran 2023 difokuskan pada 3 program prioritas dengan alokasi sebesar 41,27% APBD melalui belanja dan penyertaan modal daerah, yaitu (1) pengendalian banjir, (2) penanganan kemacetan, dan (3) antisipasi dampak penurunan pertumbuhan ekonomi,” kata Michael, melansir dari keterangan resmi, Selasa (29/11/2022).

Lebih lanjut, Michael pun menjabarkan apa yang akan dilakukan oleh Pemprov DKI Jakarta dalam menjalankan tiga program prioritas tersebut.

“Kegiatan prioritas dalam pengendalian banjir antara lain untuk pembangunan infrastruktur program antisipasi banjir seperti pembangunan waduk, tanggul pengaman pantai, pengadaan pompa dan pintu air, dan lainnya, serta kegiatan operasional dan pascabencana berupa perawatan pompa banjir, saluran drainase, pengelolaan Ruang Terbuka Hijau, dan lain-lain,” tuturnya.

Sementara untuk program prioritas mengatasi kemacetan antara lain akan melakukan pembangunan infrastruktur pengurai kemacetan seperti proyek MRT, LRT, dan lainnya, serta kegiatan operasional seperti penyaluran subsidi operasional Transjakarta, MRT, LRT, pelayanan angkutan bus sekolah, dan lain-lain.

Terakhir adalah program prioritas ekonomi, dalam hal ini Pemprov DKI Jakarta tengah bersiap menghadapi dampak resesi ekonomi seperti penyaluran sejumlah bantuan sosial.

“Penyaluran pangan murah (subsidi pangan), Kartu Jakarta Pintar (KJP), Kartu Lansia Jakarta (KLJ), Kartu Penyandang Disabilitas Jakarta (KPDJ), Kartu Anak Jakarta (KAJ), Bantuan Operasional Sekolah (BOS) dan Bantuan Operasional Penyelenggaraan (BOP) bagi peserta didik di seluruh jenjang, serta penyaluran bantuan di bidang kesehatan, tenaga kerja, pariwisata, dan sebagainya,” pungkasnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:18
11:40
02:59
21:54
00:57
20:44
Viral