- Kolase Tvonenews.com
"Kalau Badan Beratan Saya, tapi Bu Putri Candrawathi kan Tinggi Besar," kata Kuat Maruf, Apa Maksudnya?
"Saya sudah sempat pegang kakinya waktu itu. Kalau saya ngangkat ibu sendirian kan enggak mungkin bisa. Badan ibu rada gede pak. Ayo Sus angkat ibu, ini kakinya sudah dingin banget," kata Kuat Maruf.
Mendengar keterangan Kuat Maruf, hakim pun langsung bertanya soal lebih berat mana berat badan (bb) Kuat Maruf dengan Putri Candrawathi.
Kemudian, pertanyaan hakim itu pun dijawab Kuat Maruf.
"Kayaknya lebih berat saya yang mulia, cuma tingginya, tinggian ibu," kata Kuat Maruf.
Kemudian lanjut cerita tentang Kuat Maruf mengangkat Putri Candrawathi, menurut ART Ferdy Sambo itu, saat situasi sedang kalut, Brigadir J datang menghampiri.
"Dia datang sambil nangis lalu saya tanya, Om, kamu apain ibu? Lalu dia bilang 'tenang Om, saya bisa jelaskan," kata Kuat Maruf menirukan perkataan Brigadir J.
Belum selesai memberi penjelasan pada Kuat Maruf, Brigadir J disebut langsung kembali turun tangga menuju arah dapur sambil menangis.