Prosesi pemakaman Ulang Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J.
Sumber :
  • Antara/Wahdi Septiawan

Kembali Dipertanyakan, Kejanggalan Jumlah Luka Tembak yang Ada Di Tubuh Brigadir J

Senin, 12 Desember 2022 - 05:01 WIB

Jakarta - Terdakwa Ferdy Sambo bersikeras membantah bahwa dirinya tidak ikut menembak Brigadir J saat insiden yang terjadi pada tanggal 8 Juli 2022 silam.

Namun, berlawanan dengan pengakuan Ferdy Sambo, Richard Eliezer alias Bharada E justru memberikan kesaksian bahwa ia melihat sang mantan majikan ikut melepaskan tembakan kepada Yosua.

Perbedaan keterangan tersebut terjadi dalam lanjutan sidang kasus dugaan pembunuhan berencana Nofriansyah Yosua Hutabarat  atau Brigadir J pada pada Rabu, (7/12/2022) lalu.

Sidang lanjutan tersebut menghadirkan tiga terdakwa, yakni Richard Eliezer/Bharada E, Ricky Rizal/Bripka RR dan Kuat Ma'ruf. Dengan agenda pemeriksaan keterangan saksi yakni terdakwa Ferdy Sambo.

Salah satu yang menjadi sorotan dalam sidang tersebut adalah perbedaan kesaksian antara Bharada E dan Ferdy Sambo.

Dalam kesaksiannya, Ferdy Sambo mengaku dirinya tidak ikut menembak Brigadir J. Namun menurut Bharada E, keterangan tersebut tidak benar.

Hal itu disampaikan ketika Hakim Ketua, Wahyu Iman Santoso menanyakan soal jumlah tembakan yang diterima Yosua Hutabarat atau Brigadir J di hari kejadian. 

Berita Terkait :
1
2 3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:41
05:28
05:54
02:24
01:44
03:36
Viral