Geram Dengan Kemaksiatan, Ormas Islam di Kota Tasikmalaya Patroli Sasar Tempat Hiburan Malam.
Sumber :
  • tim tvone/Deden

Ormas Islam di Tasikmalaya Patroli Sasar Tempat Hiburan Malam, Wanita Bertato dan Massa Sempat Bersitegang

Minggu, 18 Desember 2022 - 02:19 WIB

Jawa Barat, tvOnenews.com - Ratusan santri dan ulama yang tergabung ke dalam beberapa ormas Islam di Kota Tasikmalaya, menggelar patroli ke sejumlah tempat hiburan dan warung jamu yang ditenggarai menjual minuman keras (miras), Sabtu (17/12/2022) malam. 

Massa mendatangi sejumlah tempat hiburan malam yang beroperasi hingga larut malam. Padahal, dalam aturan tempat hiburan hanya boleh buka hingga pukul 23.00 WIB.

Dari pantauan tim tvOnenews.com di lokasi, sempat terjadi ketegangan antara seorang wanita bertato dengan ratusan anggota ormas Islam saat melakukan pemeriksaan sebuah rumah makan yang menggelar acara musik. 

Wanita itu langsung mendekati massa dan terus memekikkan kalimat takbir. Ada seorang perwakilan ormas Islam yang menyebut wanita itu gila, kemudian wanita itu terus memekikkan kalimat takbir. 

Perwakilan massa dari ormas Islam pun mencoba menenangkan suasana kemudian wanita itu langsung dibawa oleh rekannya ke dalam rumah makan.

Sekjen Ormas Islam Almumtaz, Abu Hazmi mengatakan, patroli gabungan yang diikuti santri dan aktivis Islam ini sasaran utamanya adalah tempat hiburan malam. 

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral