Deputi Meteorologi BMKG Guswanto dalam konferensi pers secara virtual di Jakarta, Selasa (20/12/2022)..
Sumber :
  • Tangkapan Layar YouTube BMKG

Hati-Hati Jawa Barat Jadi Wilayah Paling Berpotensi Terjadi Bencana Hidrometeorologi Selama Libur Nataru

Kamis, 22 Desember 2022 - 03:00 WIB

Wilayah yang Berpotensi Terdampak Cuaca Ekstrem Selama Libur Nataru

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengimbau cuaca ekstrem terjadi di sejumlah provinsi di Indonesia akibat terjadinya 4 fenomena yang bersamaan.

Hal itu disampaikan langsung oleh Kepala BMKG Dwikorita Karnawati dalam konferensi pers "Waspada Potensi Cuaca ekstrem di Beberapa Wilayah Indonesia Menjelang Libur Natal dan Tahun Baru 2023" secara virtual di Jakarta, Selasa (20/12/2022).

"Ada 12 provinsi yang dikategorikan perlu siaga potensi cuaca ekstrem yaitu di sebagian wilayah Aceh, sebagian wilayah Sumatera Utara, sebagian wilayah Riau, sebagian wilayah Jawa Barat, sebagian wilayah Jateng, sebagian wilayah Jatim, sebagian NTT, sebagian Kalbar, sebagian Kaltim, sebagian Kaltara, sebagian Maluku, dan sebagian Papua," tuturnya.

Kemudian khusus untuk tanggal 24 Desember 2022 ada sejumlah daerah yang berpotensi siaga dari prakiraan berbasis dampak, diprediksi di sebagian wilayah Jateng, Jatim dan Sulawesi Selatan.

"Kemudian prakiraan yang kami sampaikan itu sampai level provinsi, untuk resolusi yang lebih tinggi hingga level kecamatan bisa diakses di website signature.bmkg.go.id," ungkapnya.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral