Ayah Brigadir J, Samuel Hutabarat.
Sumber :
  • Istimewa/tvone

Begitu Memilukan, Ini Harapan Ayah Brigadir J di Hari Natal

Minggu, 25 Desember 2022 - 19:37 WIB

tvOnenews.com - Hari Natal menjadi momen bahagia bagi umat Kristen. Apalagi, momen bahagia di perayaan hari Natal itu dirayakan dengan berkumpulnya keluarga tercinta.

Namun, hal itu tak terjadi dengan keluarga Samuel Hutabarat, ayah almarhum Brigadir J. Pasalnya, Natal tahun 2022 ini begitu memilukan bagi Samuel, karena tak bisa merayakannya hari Natal dan tahun baru dengan anaknya tercinta, Brigadir J. 

Meskipun tak bisa merayakan hari Natal dan tahun baru dengan Brigadir J. Namun orang tua tetap mendoakan Brigadir Joshua Hutabarat. 

Bahkan, di hari Natal ini, Samuel Hutabarat juga menyampaikan harapannya, agar Majelis Hakim yang menangani kasus pembunuhan berencana Birgadir J selalu bijaksana.

"Bahwa tahun ini, anak kami Novriansyah Yosua Hutabarat tidak ikut lagi kami untuk merayakan Natal dalam kebahagian kelahiran Yesus Kristus untuk menembus dosa umat manusia bagi umat Kristen," ujar Samuel Hutabarat kepada tvone, Minggu (25/12/2022). 

Di samping itu, dia juga katakan, keluarganya memohon kepada Majelis Hakim dalam menyidangkan kasus Brigadir J disertai kuasa yang tulus. 

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:23
01:32
02:02
18:04
03:28
08:10
Viral