ketua dpp partai gerindra prabowo subianto dan ketua dpp pkb muhaimin iskandar.
Sumber :
  • Istimewa

Diisukan Gabung ke Koalisi Perubahan Dukung Anies Capres 2024, PKB Jawab Begini

Rabu, 4 Januari 2023 - 05:42 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) diisukan bakal gabung dengan Koalisi Perubahan untuk mengusung Anies Baswedan sebagai Capres 2024. 

Di mana diketahui, Koalisi Perubahan merupakan poros yang dinamakan elite, yakni terdiri dari NasDem, PKS, Demokrat

Namun, isu yang beredar tersebut dijawab langsung oleh elite PKB. Hal itu dibantah oleh Wakil Sekretaris Jenderal DPP, Syaiful Huda, seperti yang dikutip dari VIVA, Rabu (4/1/2023).

Dalam bantahan isu tersebut, Syaiful Huda menegaskan sampai saat ini PKB masih bersama dengan Gerindra dalam membangun koalisi. 

Bahkan, Syaiful Huda tegaskan kembali, pihaknya belum ada sikap politik untuk pindah ke poros lain.

"PKB sampai hari ini solid dengan Gerindra, belum ada opsi koalisi dengan yang lain," ujar Syaiful Huda seperti yang dikutip dari VIVA, Rabu (4/1/2023).

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:30
03:04
02:49
29:22
04:28
08:29
Viral