Ilustrasi - Petir Menyambar.
Sumber :
  • Antara

BMKG Minta Warga Mewaspadai Hujan Disertai Petir singkat di Tiga Wilayah DKI Jakarta pada Selasa Siang

Selasa, 7 Februari 2023 - 02:06 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) meminta warga untuk mewaspadai cuaca hujan disertai petir di tiga wilayah DKI Jakarta pada Selasa (7/2/2023) siang.

Dikutip dari situs resmi BMKG pada Selasa (7/2/2023) dini hari, ketiga wilayah tersebut yang akan dilanda hujan disertai petir meliputi Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur.

Peringatan serupa juga untuk wilayah Kepulauan Seribu dan Jakarta Utara pada Selasa malam hingga Rabu (8/2/2023) dini hari.

Secara keseluruhan BMKG memprakirakan cuaca hujan ringan akan terjadi di seluruh wilayah DKI pada Selasa (7/2/2023) pagi ini.

Lantas pada siang harinya, cuaca berawan diprakirakan terjadi di Jakarta Utara (Jakut) dan Kepulauan Seribu, sedangkan Jakarta Pusat mengalami hujan ringan.

Hujan ringan di Jakut dan Kepulauan Seribu serta cuaca berawan di empat wilayah DKI lainnya diprakirakan BMKG terjadi sepanjang Selasa (7/2/2023) petang hingga malam. 

BMKG memprakirakan suhu udara di seluruh wilayah DKI berkisar 24-32 32 derajat celsius sepanjang Selasa dengan tingkat kelembapan udara 75-95 persen. (ant/ade)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
41:46
01:00
01:15
01:05
01:47
03:34
Viral