- PSSI / Instagram @pratamaarhan8
Jadi Salah Satu Pemain Terbaik di Timnas U-22, Pratama Arhan Ternyata Gajinya Segini...
tvOnenews.com - Timnas Indonesia yang diarsiteki Indra Sjafri berhasil memboyong medali emas SEA Games 2024 di Kamboja, tentunya kesuksesan Garuda Muda ini tak lepas dari kerja keras dari para pemain kunci yakni Marselino Ferdinan hingga Pratama Arhan.
Timnas Indonesia U-22 turun ke ajang SEA Games di bawah asuhan pelatih Indra Sjafri. Memenuhi ekspektasi publik atas penantian panjang untuk meraih medali emas kembali, sejak SEA Games 1991.
Marselino Ferdinan dan kawan-kawan sukses membungkam Thailand di National Olympic Stadium, Phnom Pehn, Kamboja, Selasa (16/5/2023) malam. Tak tanggung-tanggung, pertandingan berakhir dengan skor 5-2 dengan kemenangan Timnas U-22.
Ramadhan Sananta, Irfan Jauhari, Fajar Fathur Rahman, dan Beckham Putra merupakan deretan pemain yang menyumbangkan gol Indonesia sepanjang laga.
Meski dalam laga final Pratama Arhan tak bisa tampil karena ia mendapatkan kartu merah.
Namun pemain asal Blora itu tetap menjadi bintang di Timnas Indonesia U22 yang saat ini dikomandoi oleh Indra Sjafri, terutama Arhan adalah salah satu dari 9 pemain Timnas U-22 yang juga bermain di Timnas Senior di Piala AFF.
Garuda Muda Timnas Indonesia U-22. (PSSI)
Pengalaman Pratama Arhan yang merumput di Timnas Senior membawa dampak baik bagi mentalnya dan bisa membimbing rekan-rekan setimnya dalam ajang SEA Games 2023.
Permainan apik Timnas Indonesia U-22 tidak hanya di final SEA Games 2023 saja. Rizky Ridho mampu membawa Timnas Indonesia U-22 berhasil menyapu bersih babak penyisihan grup dengan kemenangan tanpa kebobolan satu gol pun.