- tvonenews/Hartini
La Grande Indonesia Hadiri Turnamen Mini Future Garuda, Buat Koreografi untuk Legenda Sepak Bola Dunia
tvOnenews.com - Komunitas suporter La Grande Indonesia ikut menyaksikan turnamen mini Future Garuda dan memberikan dukungan kepada pemain U-16 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta pada Kamis (1/6/2023).
Para suporter hadir mengenakan kostum dominan warna biru disertai atribut bendera merah putih, banner dukungan, dan sketsa wajah Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
Mereka terlihat mengibarkan bendera merah putih sambil menyanyikan yel-yel dukungan bagi para pemain U-16 yang tengah bertanding dalam turnamen mini.
Di tengah kerumunan suporter tampak terbentang sejumlah banner bertuliskan "Sepak Bola Bersih, Sepak Bola Berprestasi" dan "Auguri Erick Thohir". Adapun kata "Auguri" berasal dari Bahasa Italia yang artinya harapan.
Ada juga banner bertuliskan "Nerazzurro Volta, Nerazzurro Per Sempre" yang artinya Nerazzurro Volta, Nerazzurro Selamanya. Selain itu, sketsa wajah Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dipampangkan sambil diiringi lagu peringatan hari ulang tahunnya pada tanggal 30 Mei lalu.
Hal yang menarik juga adalah suporter La Grande Indonesia datang untuk memberikan koreografi khusus yang sengaja dipersembahkan untuk legenda sepak bola dunia yang hadir.
Legenda Sepak Bola Dunia hadir dalam turnamen mini Future Garuda di Stadion Madya, Senatan, Jakarta, Kamis (1/6/2023). Foto: tvonenews/Hartini
Turnamen mini Future Garuda mengundang empat legenda sepak bola dunia, yaitu Roberto Carlos, Juan Sebastian Veron, Eric Abidal, dan Giorgos Karagounis. Mereka ikut melatih para pemain U-16 untuk memberikan teknik dan strategi, hingga membentuk mental juara. (hsn/fan)