Kunjungan PUPR ke Stadion Sidolig.
Sumber :
  • tvOnenews - Endra Kusuma

Ternyata Persib Bandung Akan Kehilangan Tempat Latihan, Stadion Sidolig Ditutup Selama Gelaran Piala Dunia U-17

Selasa, 11 Juli 2023 - 08:44 WIB

tvOnenews.com - Pihak Kementerian PUPR melakukan kunjungan ke Stadion Sidolig, Kota Bandung, pada Senin (11/7/2023).

Kedatangan rombongan ini sebagai peninjauan awal terhadap Stadion Sidolig yang akan digunakan sebagai salah satu fasilitas pendukung untuk gelaran Piala Dunia U-17.

Pengelola Stadion Sidolig, Yadi Mulyadi mengakui kunjungan tersebut berasal dari Direktorat Prasarana Strategis Kementerian PUPR.

Seperti diketahui, Stadion Sidolig kini menjadi tempat latihan bagi Persib Bandung. Kini, Maung Bandung pun terancam tak memiliki tempat latihan selama gelaran Piala Dunia U-17 berlangsung.

"Tadi ada kunjungan dari PUPR Pusat meninjau lapangan Stadion Sidolig, pada keseluruhannya lapangan sudah bagus, hanya di area gawang saja yang dikomplain," kata Yadi pada wartawan, Senin (10/7/2023) malam.

Yadi mengakui dari segi pengelolaan sebenarnya Stadion Persib ini sudah baik. Hanya kekurangan saja yang bersifat minor dari mulai lampu stadion hingga peralatan.

Persib Tak Bisa Digunakan Stadion Sidolig untuk Latihan Tim

Dengan akan digunakannya Stadion Sidolig sebagai tempat latihan Piala Dunia U-17, maka Yadi mengakui akan mengganggu Persib dalam penggunaan lapangan.

"Belum ada kepastian (Persib tak bisa pakai stadion)," kata Yadi.

Meski demikian, pihak pengelola mendapatkan masukan untuk memperbaiki area gawang. Karena terjadi kerusakan di gawang tersebut.

Selama jadwal penggunaan belum ada, Persib pun masih bisa menggunakan lapangan itu.

"Untuk sementara masih bole (digunakan Persib), hanya bagian penjaga gawang saja yang harus dipindah-pindah," kata Yadi.

"Soalnya di area penjaga gawang ini agak rusak. Tapi kalau area gawang satunya aman," kata Yadi.

Yadi pun tak bisa memastikan kapan lapangan ini wajib steril. Namun sebelum sterilisasi, Yadi memastikan akan ada pemeliharaan lapangan yang membuat aktivitas penggunaan lapangan harus terhenti.

"Paling satu bulan (steril) tapi tergantung pada pemeliharaan lapangan, sanggupnya kapan," kata Yadi.

Gelaran Piala Dunia U-17 akan berlangsung pada 10 November-2 Januari 2023. Belum ada kepastian soal venue yang akan digunakan untuk gelaran turnamen usia muda ini dari PSSI maupun FIFA.

(end/hfp)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:29
01:44
01:26
01:31
02:50
03:27
Viral