- Sri Gustina Hasan
PSMS Medan Melaju ke Final Usai Kalahkan PSDS Deli Serdang 2-0
Pertandingan sempat panas setelah beberapa pemain bersitegang. Saat pertandingan dilanjutkan, Ikhsan Chan memiliki peluang, namun sepakannya ditepis kiper PSDS Deli Serdang.
Di menit ke-77 lewat sepakan Wahyu Rahmat Ilahi, memanfaatkan umpan jauh Fardan Harahap, Rahmat Ilahi sukses menggiring bola ke kotak penalti PSDS dan tak terbendung pemain belakang. Dari sudut sempit, Rahmat Ilahi melesakkan bola ke gawang PSDS dan PSMS unggul skor 2-0.
Tidak ada tambahan gol lagi tercipta hingga wasit Edy Syahputra meniupkan peluit tanda pertandingan berakhir. Kelelahan menjadi kendala PSMS untuk tampil seperti saat menghadapi Labura Hebat FC di laga perdana Kamis (10/8/2023) lalu.
"Saya apresiasi kerja keras pemain. Artinya usai menghadapi Labura, recovery hanya satu hari. Kondisi fisik belum bugar, mereka harus bertanding lagi. Istirahat satu hari langsung pertandingan lagi, kondisi fisiknya belum maksimal," ujar Pelatih PSMS Medan, Ridwan Saragih usai pertandingan.
Pelatih PSDS Deli Serdang, Susanto menilai, stamina menjadi kendala bagi timnya pada laga kontra PSMS Medan. Sempat mengimbangi di babak pertama, Traktor Kuning akhirnya kebobolan dua gol di babak kedua.
Menurutnya, laga tersebut menjadi motivasi bagi PSDS untuk berbenah jelang Liga 2 bergulir.
"Ini menjadikan motivasi kami untuk berbenah dan evaluasi baik secara individu, grup, tim maupun mental," katanya usai pertandingan.