- ANTARA /MOHAMMAD AYUDHA
Berisikan para Gelandang Terbaik, Dua Pemain Timnas Indonesia U-23 yang Punya Skill Kelas Eropa ini Segera Diuji Kemampuannya
tvOnenews.com - Timnas Indonesia U-23 akan berlaga di babak Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 pada tanggal 9 September dan juga 12 September 2023 mendatang di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah.
Bergabung kedalam Grup K, Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Taiwan dan juga Turkmenistan untuk memperebutkan 1 tiket ke putaran final Piala Asia U-23 2024 di Qatar.
PSSI sendiri menargetkan Timnas Indonesia U-23 untuk bisa lolos ke babak putaran final Piala Asia U-23.
Maka dari itu, pada Kualifikasi kali ini, Shin Tae-yong memanggil para pemain terbaiknya untuk berlaga menghadapi Taiwan dan Turkmenistan.
Pelatih Tim Nasional Indonesia U-23, Shin Tae-yong memanggil sebanyak 27 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-23 menjelang laga di babak kualifikasi Piala Asia U-23.
Dalam daftar tersebut ada sejumlah nama para pemain yang berkarier di luar negeri, seperti Pratama Arhan, Ivar Jenner, Elkann Baggott, Marselino Ferdinan dan Rafael Struick.
Bukan hanya itu, skuad yang dipersiapkan oleh Shin Tae-yong kali ini bisa dibilang menjadi salah satu generasi emas Timnas Indonesia.
Pasalnya, Shin Tae-yong memanggil para pemain yang yang berlaga di SEA Games 2023 dan juga Piala AFF U-23 kemarin.
Bukan tanpa alasan, para pemain yang turun di dua ajang tersebut sudah terbukti matang dimana mereka berhasil meraih medali emas SEA Games dan juga melaju ke babak final Piala AFF U-23.
Selain itu sejumlah pemain seperti Elkan Baggot, Pratama Arhan, Rizki Ridho, Marselino Ferdinan dan Beckham putra juga kerap bermain di level Timnas Senior.
Ajang Pembuktian Marselino dan Ivar Jenner bersama Timnas Indonesia U-23
Jika melihat lini tengah Timnas Indonesia U-23, dihuni oleh para pemain terbaik mulai dari Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, Beckham Putra dan juga Arkhan Fikri.
Dan pertandingan di babak kualifikasi Piala Asia U-23 menjadi ajang pembuktian dari dua gelandang yang merumput di Eropa yakni Marselino Ferdinan dan juga Ivar Jenner.
Kita tahu kalau Marselino Ferdinan saat ini membela klub kasta kedua Liga Belgia, K.M.S.K Deinze, sementara Ivar Jenner saat ini memperkuat FC Utrecht.
Keduanya sempat tampil bersama saat agenda FIFA Matchday menghadapi Argentina, dimana Marselino berhasil mencuri perhatian dari publik di laga itu.
Maka dari itu, babak kualifikasi Piala Asia U-23 menjadi ajang pembuktian bagi keduanya untuk membawa Timnas Indonesia U-23 mencatat sejarah baru.
Meski begitu, kita tidak bisa meremehkan dua gelandang lainnya yang ada di dalam skuad garuda muda, ada Beckham Putra dan juga Arkhan Fikri.
Keduanya tampil sangat apik dan menjadi andalan Shin Tae-yong di turnamen Piala AFF U-23 beberapa waktu lalu.
Dengan banyaknya pemain yang berkarier di luar negeri serta beberapa pemain yang menjadi langganan bermain di level senior, maka bukan tidak mungkin Timnas Indonesia saat ini diunggulkan untuk bisa lolos ke putaran Final Piala Asia U-23.
Skuad Garuda Muda pun wajib menjadi pemuncak klasemen demi merebut tiket menuju Piala Asia U-23 dimana turnamen itu juga menjadi wadah kualifikasi menuju Olimpiade 2024.
Oleh karenanya Kualifikasi Piala Asia U-23 menjadi salah satu agenda penting Shin Tae-yong bersama dengan Timnas Indonesia U-23. (akg)