Timnas Kirgizstan.
Sumber :
  • Twitter atau X

Jelang Lawan Timnas Indonesia U-24 di Asian Games 2022, Timnas Kirgizstan Justru Umumkan Kabar Duka

Selasa, 19 September 2023 - 11:17 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Jelang menghadapi Timnas Indonesia U-24 di Asian Games 2022, Timnas Kirgizstan U-24 justru mengumumkan kabar duka.

Hal itu lantaran Penasihat Presiden Persatuan Sepak Bola Kirgizstan (KFU) yaitu Choibekov Teirbek Orozbekovict meninggal dunia pada Minggu 17 September 2023. 

Orozbekovict merupakan salah satu tokoh yang berpengaruh pada sepak bola. Tak hanya  bagi Kirgizstan, Orozbekovict juga berpengaruh pada Pemerintahan Kirgizstan.

Dia merupakan mantan Wakil Wali Kota Jalal-Abad. Orozbekovict memberikan sebagian hidupnya pada sepak bola Kirgizstan.

Orozbekovict meninggal dunia di usianya yang ke 66 tahun, menurut rilis KFU. 

"Persatuan Sepak Bola  Kirgizstan menyampaikan belasungkawa yang tulus kepada keluarga dan teman Tairbek Orozbekovich. Keluarga sepak bola berbagi rasa sakit atas kehilangan dan duka Anda dengan Anda. Tair alias akan selamanya tersimpan dalam ingatan dan hati kita!" isi pernyataan KFU yang di kutip pada Selasa (19/9/2023). 

Timnas Kirgizstan akan melawan Timnas Indonesia U-24 pada laga perdana Grup F Asian Games 2022. Pertandingan itu diadakan di Zhejiang Normal University East Stadium, China. 

Sementara Timnas Indonesia U-24 sendiri diperkuat oleh 19 pemain. Pelatih timnas U-24, Indra Sjafri mengatakan saat ini dirinya masih menunggu dua pemain yang akan menyusul yaitu Beckham Putra dan Kadek Arel. (mg1/ree)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:44
01:11
03:29
02:06
02:58
03:41
Viral