Shin Tae Yong, pelatih Timnas Indonesia.
Sumber :
  • kolase

Belum Kapok, Pelatih Brunei Ngaku Punya Ini Buat Kalahkan Timnas Indonesia Asuhan Shin Tae-yong di Leg Kedua

Jumat, 13 Oktober 2023 - 07:45 WIB

tvOnenews.com - Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong berhasil mendapatkan kemenangan besar melawan Brunei Darussalam dalam leg pertama putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Shin Tae-yong berhasil membawa Timnas Indonesia menang telak dengan skor 6 gol tanpa balas melawan Brunei.

Dengan begini, Timnas Indonesia bisa dengan santai bermain di leg kedua nanti karena punya selisih gol yang jauh di atas Brunei.

Jika di leg kedua Timnas Indonesia berhasil mempertahankan keunggulan, maka skuad Shin Tae-yong berhak maju dan bersaing di Grup F melawan Irak, Vietnam, dan Filipina dalam putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Setelah menempati posisi dua teratas, Timnas Indonesia berhak maju ke putaran ketiga dan semakin dekat dengan ajang paling bergengsi di dunia sepakbola tersebut.

Walau begitu, pelatih Brunei justru mengaku punya sesuatu untuk mengalahkan Timnas Indonesia di leg kedua dan lolos ke kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Padahal, Brunei seperti butuh keajaiban untuk bisa mengejar selisih 6 gol melawan Timnas Indonesia.

Jika ingin lolos, maka di leg kedua Brunei wajib mencetak 7 gol tanpa kebobolan satu pun gol ke gawang Timnas Indonesia.

Namun pelatih Brunei, Mario Rivera tetap optimis bisa mengalahkan Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong.

"Tentu saja kami akan mencoba memenangkan pertandingan," tegas pelatih Brunei usai pertandingan Timnas Indonesia vs Brunei kemarin.

Menurutnya, ada banyak waktu yang dimiliki Brunei untuk mempersiapkan diri menjalani leg kedua.

"Kami punya banyak waktu dalam sepak bola, sehingga kami tidak perlu selalu menyerang dalam permainan," ujar Mario Rivera.

Leg kedua sendiri akan berlangsung pada Selasa, 17 Oktober 2023 di Stadiun Sultan Hassanal Bolkiah pukul 19.15 WIB.

Pelatih Brunei sesumbar sudah tahu kekuatan dan kelemahan Timnas Indonesia sehingga akan menggunakan informasi itu untuk mengalahkan skuad Shin Tae-yong.

"Yang terpenting adalah kami tahu kekuatan kami dan kelemahan Timnas Indonesia, lalu kami akan mencoba memanfaatkannya untuk memenangkan pertandingan," kata pelatih Brunei.

(far)


Dapatkan berita menarik lainnya dari tvOnenews.com di Google News, Klik di Sini

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:54
01:50
07:48
06:00
29:01
06:18
Viral