Mulai Sekarang Tolong Berhenti Nyinyiri Pemain Keturunan di Timnas Indonesia, Negara-negara ini Ternyata Bisa Sukses kok, Ini Buktinya....
Sumber :
  • PSSI

Mulai Sekarang Tolong Berhenti Nyinyiri Pemain Keturunan di Timnas Indonesia, Negara-negara ini Ternyata Bisa Sukses kok, Ini Buktinya...

Kamis, 4 Juli 2024 - 20:41 WIB

Sebagai contoh, Timnas Spanyol di bawah asuhan Luis De La Fuente sering melayangkan serangan cepat melalui sayap, menggunakan talenta muda seperti Nico Williams dan Lamine Yamal.

Keduanya memiliki darah Afrika. De La Fuente berani meninggalkan identitas tiki-taka Spanyol untuk memaksimalkan potensi pemain keturunan ini.

Prancis

Prancis adalah contoh sukses lainnya. Pada tahun 1998 dan 2018, mereka memenangkan Piala Dunia dengan skuad yang dipenuhi pemain keturunan.

Di tahun 1998, pemain seperti Claude Makelele yang berdarah Republik Demokratik Kongo dan Patrick Vieira yang berdarah Senegal, memainkan peran penting. 

Pada 2018, nama-nama seperti Kylian Mbappe, yang berdarah Kamerun, dan N'Golo Kante, yang berdarah Mali, menjadi tulang punggung tim. Kesuksesan ini menunjukkan bagaimana pemain keturunan bisa menjadi aset berharga.

Maroko

Maroko juga menunjukkan keberhasilan dengan pendekatan serupa yang memanfaatkan pemain diaspora.

Mereka mencapai semifinal Piala Dunia 2022 dengan banyak pemain diaspora seperti Achraf Hakimi, yang lahir di Madrid, dan Sofyan Amrabat serta Hakim Ziyech, yang lahir di Belanda. 

Maroko bahkan berhasil menggoda Brahim Diaz untuk memilih Maroko ketimbang Spanyol.

Belanda

Berita Terkait :
1
2
3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:00
03:06
01:31
03:53
02:26
06:36
Viral