Dendam Kesumat Pengamat Sepak Bola Vietnam Usai Timnas Indonesia Toreh Berbagai Prestasi, Quang Huy: Hanya Soal Momen atau Kelas Pemain.....
Sumber :
  • PSSI

Dendam Kesumat Pengamat Sepak Bola Vietnam Usai Timnas Indonesia Toreh Berbagai Prestasi, Quang Huy: Hanya Soal Momen atau Kelas Pemain....

Minggu, 7 Juli 2024 - 23:28 WIB

tvOnenews.com - Pengamat sepak bola Vietnam, yang juga merupakan seorang komentator, bersikeras menolak bahwa Timnas Indonesia lebih unggul dibanding negaranya, terutama di ajang Piala Asia 2023 lalu.

Sejak menangani Timnas Indonesia pada tahun 2019, Shin Tae-yong, pelatih kepala asal Korea Selatan, terus menciptakan sejarah bagi tim Garuda. 

Timnas Indonesia mengalami banyak perubahan signifikan di bawah kepemimpinannya, termasuk peningkatan prestasi, taktik, permainan, dan fisik para pemain.

Timnas Indonesia di bawah kepemimpinan Shin Tae-yong telah mencatatkan prestasi luar biasa, dengan perubahan signifikan dalam strategi, permainan, dan fisik para pemain. 

Shin Tae-yong, pelatih Timnas Indonesia (PSSI). Terbaru, Timnas Indonesia lolos ke babak semifinal Piala Asia U-23 2024 untuk pertama kalinya. 

Namun, mereka harus menyerah kepada Uzbekistan dengan skor 0-2 dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, pada Senin (29/4/2024). 

Meski demikian, peluang bagi skuad asuhan Shin Tae-yong untuk mengamankan tiket menuju Paris masih terbuka lebar. 

Indonesia masih memiliki kesempatan melalui pertandingan perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23. 

Berita Terkait :
1
2 3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
08:03
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
Viral