Pemain kelahiran Surabaya yang pilih Singapura daripada Timnas Indonesia.
Sumber :
  • Kolase tvOnenews

Lahir di Surabaya dan Besar di Batam, Pemain Potensial Ini Pilih Bela Singapura daripada Timnas Indonesia saat Jalani Karier Profesionalnya

Minggu, 21 Juli 2024 - 18:06 WIB

Melansir dari laman Federasi Sepak Bola Singapura (FAS), Amy Recha mengakui kalau dirinya punya darah Indonesia dan memilih bela Singapura karena tinggal disana.

“Ibu saya berasal dari Surabaya dan saya lahir di sana dan dibesarkan beberapa tahun di Batam, sebelum pindah ke Singapura saat kecil,” ujar Amy Recha dilansir dari laman FAS. 

Amy Recha memulai karier sepak bolanya bersama Geylang International pada 2011 dan langsung mencatatkan gol pada laga debutnya saat melawan Balestier Khalsa.

Namun, selama tujuh musim bermain di Geylang dan sempat dipinjamkan ke Young Lions, konsistensi permainan menjadi hal yang sulit didapatkan Amy Recha.

Sempat gabung ke Home United pada 2018, Amy Recha kembali pulang ke Geylang dengan kondisi yang lebih matang usai mendapat pengalaman bermain di klub lain.

Puncak kariernya terjadi pada 2021 saat Amy Recha sukses memborong 12 gol hanya dari 21 penampilan bersama Geylang. Di saat yang bersamaan, ia mendapat panggilan Timnas Singapura.

Ketika itu, pelatih Tatsuma Yoshida memanggilnya ke Timnas Singapura untuk menghadapi turnamen Piala AFF 2020 dan ini menjadi debut internasional pertama Amy Recha.

Berita Terkait :
1 2
3
4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:32
01:25
03:14
02:08
02:11
02:30
Viral