Rangers tunjukkan belasungkawa atas kematian Ratu Elizabeth II..
Sumber :
  • @rangersfc

Hormati Mendiang Ratu Elizabeth II, Rangers Malah Terancam Sanksi

Jumat, 16 September 2022 - 14:40 WIB

Glasgow, Skotlandia – Niat menghormati mendiang Queen Elizabeth II, klub Skotlandia malah terancam sanksi dari UEFA. Konfederasi sepakbola Eropa menganggap Rangers melanggar aturan.

Queen Elizabeth II, pemimpin Britania Raya dan negara-negara di bawah persemakmurannya, meninggal dunia di Istana Balmoral, Skotlandia. Kematian sang ratu – yang telah memimpin selama 70 tahun – menyisakan kesedihan bagi rakyat, termasuk suporter klub Rangers yang berbasis di Glasgow.

Untuk menghormati prosesi persemayaman mendiang Ratu Elizabeth II, suporter Rangers menyanyikan lagu kebangsaan Britania Raya sebelum pertandingan di Liga Champions. Namun setelah kematian ratu dan penunjukkan Charles III sebagai pengganti, judul dan syair berganti menjadi “God Save the King”.

Persoalan bukan pada penggubahan lagu melainkan pada aturan UEFA. Konfederasi sepakbola Eropa (UEFA) tidak mengizinkan penggunaan lagu kebangsaan sebagai pengantar sebelum pertandingan internasional tingkat klub, berbeda bila laga antarnegara.  

Dengan alasan sama, UEFA menolak permintaan dua klub Inggris, Chelsea dan Manchester City untuk menyanyikan lagu kebangsaan saat menjadi tuan rumah bagi Salzburg dan Borussia Dortmund sewaktu bertanding di Liga Champions pada Rabu malam. Penolakan juga berlaku pada Rangers.

 

Lengkapi Pengheningan Cipta

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:06
03:04
03:16
05:48
13:01
07:14
Viral