Rangers tunjukkan belasungkawa atas kematian Ratu Elizabeth II..
Sumber :
  • @rangersfc

Hormati Mendiang Ratu Elizabeth II, Rangers Malah Terancam Sanksi

Jumat, 16 September 2022 - 14:40 WIB

Namun tak seperti Chelsea dan City yang mematuhi aturan UEFA, Rangers mengabaikan. Suporter klub jawara Skotlandia tetap menyanyikan lagu kebangsaan di Stadion Ibrox dan memajang tifo besar berbentuk bayangan Ratu Elizabeth II di tribun bernama Broomloan Stand.

Penonton menyanyikan lagu ‘God Save the Queen’ saat para pemain Rangers dan Napoli melakukan pengheningan cipta di tengah lapangan sebelum pertandingan yang kemudian berakhir dengan kemenangan telak 3-0 bagi tamu dari Italia.

UEFA kini menunggu laporan resmi dari ofisial pertandingan sebelum memutuskan untuk menyelidiki tindakan suporter. Organisasi sepakbola Eropa perlu memastikan apakah menyanyikan lagu kebangsaaan merupakan aksi spontanitas atau merupakan keputusan manajemen klub Rangers.

Pejabat sepakbola Skotlandia, Simon Jordan, berada di pihak Rangers. Ia menghargai sikap simpatik suporter yang tidak melakukan tindak kekerasan dan seharusnya tak masuk akal untuk mendapat sanksi.

"Kami kira tak sepantasnya UEFA mengintervensi sikap penonton yang ingin mengekspresikan rasa cinta pada pemimpin negara," ujar Jordan.

Namun jika UEFA tetap menerapkan aturan bahwa tidak boleh menyanyikan lagu kebangsaan pada pertandingan internasional antarklub Eropa ialah kegiatan terlarang, Rangers kemungkinan menghadapi sanksi meski tujuannya untuk menunjukkan hormat pada mendiang Ratu Elizabeth II. (raw)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
05:48
13:01
07:14
01:12
01:05
Viral