Sumber :
- antara
Fakta Unik Kemenangan MU: Gol Perdana Alejandro Garnacho dan Maguire Jadi Striker
Jumat, 4 November 2022 - 11:44 WIB
San Sebastian, Spanyol – Alejandro Garnacho jadi bintang Manchester United saat menang atas Sociedad di Liga Europa. Tapi fans juga menyorot penampilan Harry Maguire sebagai striker!
Alejandro Garnacho mencetak gol pertamanya untuk Manchester United saat menang 1-0 atas tuan rumah Real Sociedad dalam pertandingan terakhir Grup E Liga Europa. Garnacho tampil sebagai bintang MU di Stadion Anoeta, Kamis malam waktu Eropa atau Jumat (04/11/2022) dini hari WIB.
Pelatih MU, Erik ten Hag mengaku senang atas kemajuan Alejandro Garnacho, pemain muda Argentina berdarah Spanyol.
"Saya sangat senang untuk penampilannya, ia menjadi ancaman, ia mencetak gol dan bertahan dengan baik. Sungguh penyelesaian yang bagus, tusukan yang hebat dan sangat menyenangkan," kata Ten Hag setelah pertandingan.
Setelah debut penuhnya saat MU mengalahkan Sheriff Tiraspol di Liga Europa, Garnacho memberikan janji dengan gol luar biasa pada menit 17. Pemain berusia 18 tahun imendapatkan assist dari Cristiano Ronaldo yang berusia dua kali lipatnya, yakni berumur 37 tahun.
Pemain muda Argentina bisa saja mencetak gol keduanya tetapi ia tergelincir saat hendak menembak sehingga bola melambung di atas mistar gawang Sociedad.