Virgil van Djik.
Sumber :
  • Kolase tvonenews.com

Mengapa Virgil van Dijk Tidak Memasang Nama Belakang di Kostumnya

Kamis, 19 Januari 2023 - 21:58 WIB

Virgil van Dijk bek Liverpool adalah salah satu pemain ternama dan terbaik di Liga Premier.

Kapten timnas Belanda itu memberikan dampak yang cukup besar sejak kepindahannya ke Inggris pada 2015, tampil gemilang di Southampton hingga membantu Liverpool memenangkan sejumlah trofi, termasuk gelar liga pertama mereka dalam 30 tahun.

Virgil van Djik sedang absen lantaran cedera yang dideritanya, tetapi ketika dia kembali merumput, Anda akan melihat dia tidak memiliki nama belakangnya di bagian belakang kostumnya.

Hal tersebut berbeda dengan kebanyakan pemain internasional pada umumnya.

Pemain berusia 31 tahun itu tidak pernah mengungkapkan mengapa hal itu terjadi.

Namun menurut paman dari pihak ibunya Steven Fo Sieeuw, Van Djik mencoret nama keduanya karena perseteruan keluarga.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:13
08:14
10:48
02:51
01:25
01:35
Viral