Faisal Halim.
Sumber :
  • FA Malaysia

Kata-Kata Menyentuh Hati Bintang Timnas Malaysia Faisal Halim Setelah Jadi Korban Penyiraman Air Keras

Selasa, 7 Mei 2024 - 21:12 WIB

tvOnenews.com - Peman bintang timnas Malaysia, Faisal Halim, menyampaikan kata-kata pertama yang menyentuh hati setelah menjadi korban penyiraman air keras.

Pada Minggu (5/5) lalu, Faisal Halim mendapatkan serangan yang tak terduga ketika sedang berjalan-jalan di pusat perbelanjaan Damansara, Kuala Lumpur, Malaysia.

Pemain Selangor FC tersebut mengalami luka bakar yang serius hingga harus dilarikan ke rumah sakit demi mendapatkan perawatan intensif.

Berdasarkan kabar terkini dari Malaysia, Faisal Halim mengalami luka bakar tingkat empat di bagian leher, bahu, tangan, dan dada hingga memerlukan operasi besar.

Insiden ini membuatnya terancam pensiun dini dan mencuri perhatian dunia sepak bola, terutama di kancah Asia Tenggara.

Ketua Umum Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM), setara dengan PSSI di Indonesia, Datuk Hamidin Mohd Amin membeberkan kata-kata yang disampaikan oleh Faisal Halim ketika menjumpainya.

“Saya adalah orang pertama yang menemui Faisal dan istrinya dalam ruang emergency. Saya berkesempatan untuk berbincang dengannya,” kata Datuk Hamidin, sebagaimana dilaporkan oleh media Malaysia, Sinar Harian.

“Dia mengatakan ‘apa yang telah saya lakukan Datuk. Mengapa saya dilukai seperti ini’. Dia menangis karena dia sangat kesakitan pada saat itu,” tambahnya.

Sebagaimana dilaporkan oleh media Malaysia, Makan Bola, Faisal Halim kini dirawat di ruang ICU.

Sementara itu, Deputi Presiden FAM, Shahril Mohtar, menyampaikan bahwa Faisal berada dalam kondisi yang kritis, namun stabil.

“Saya berada di rumah sakit. Kondisi Faisal sedikit kritis tetapi stabil,” demikian kata Shahril Mokhtar kepada AFP, dilansir dari Antara.

Belum diketahui bagaimana keberlanjutan karier sepak bola Faisal Halim, namun situasi ini berpotensi membuatnya pensiun dini, sebagaimana kabar dari Malaysia. (rda)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:09
02:13
03:03
02:06
01:12
20:16
Viral