Pelatih Ceko Sesumbar Ingin Buktikan Hal Ini kepada Cristiano Ronaldo.
Sumber :
  • Instagram @cristiano

Pelatih Ceko Sesumbar Ingin Buktikan Hal Ini kepada Cristiano Ronaldo

Selasa, 18 Juni 2024 - 16:39 WIB

tvOnenews.com - Timnas Republik Ceko dini hari nanti akan menghadapi tantangan besar di laga pembuka Euro yakni melawan Timnas Portugal yang diperkuat Cristiano Ronaldo. Namun pelatih Ivan Hasek juga sangat percaya diri dengan timnya. 

"Kami bertujuan untuk bertahan di liga selama mungkin. Pertandingan pertama tidak akan menentukan hal itu, namun tim akan menghadapi lawan yang dianggap sebagai pesaing utama kejuaraan. Saya senang ke-26 pemain saya sehat dan siap bermain,” kata Ivan Hasek.

Pada pertandingan ini Hasek ingin anak asuhnya bermain total.

“Kami tahu jika kami hanya bertahan dan tidak memainkan sepak bola menyerang, kami tidak akan punya peluang,” ujarnya.

“Kami harus menghadapi bintang Portugal dengan semangat tim, ini adalah satu-satunya kesempatan kami. Setiap orang harus memberikan segalanya untuk tim,” tambah pelatih berusia 60 tahun itu. 

Salah satu bintang yang pastinya patut diwaspadai timnas Republik Ceko adalah superstar Cristiano Ronaldo. Pelatih Ivan Hasek sangat menghormati legenda ini tetapi juga ingin mengalahkan dan mengunci Ronaldo.

“Timnas Portugal akan menjadi tantangan besar di hadapan kami. Kami akan menghadapi salah satu pemain terbaik dalam sejarah sepak bola (Ronaldo). Banyak tim yang tidak mampu mencegah Ronaldo mencetak gol, tapi kami akan melakukannya dan akan berusaha semaksimal mungkin untuk mencapainya,” jelasnya. 

Tak hanya Ronaldo, tim asal Portugal juga punya Bruno Fernandes, Bernardo Silva, Rafael Leao dan masih banyak lainnya. 

Tim asal Portugal ini mempunyai pemain-pemain berkualitas baik di lini atas maupun bawah. 

“Kami tidak akan meremehkan mereka, kami tahu kualitas mereka, para pemain Portugal adalah pemain yang bermain untuk klub terbaik di dunia, mereka adalah bintang dan mereka memasuki pertandingan ini sebagai penantang gelar, tapi kami ingin menang,” terangnya.

“Kami tahu tentang Cristiano Ronaldo, tapi saya ingin kami mengatakan setelah pertandingan bahwa kami tidak hanya memiliki peluang untuk menghadapinya tetapi kami juga mengalahkannya,” tambahnya.

Sesuai jadwal pertandingan, pertandingan antara Republik Ceko dan Portugal akan dilangsungkan dini hari nanti, Rabu (19/6/2024) pukul 02.00 WIB.

(amr)

Follow tvOnenews.com di sini Google News.

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral