Hasil Euro 2024 Spanyol vs Italia.
Sumber :
  • uefa.com

Hasil Euro 2024 Spanyol vs Italia: Digempur Habis Tim Matador, Skuad Gli Azzurri Keok 1-0

Jumat, 21 Juni 2024 - 03:57 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Hasil pertandingan Euro 2024 antara Spanyol vs Italia pada Jumat (21/06/24) dini hari WIB, skuad Matador berhasil raih poin penuh usai menang tipis 1-0.

Bertanding di Veltins-Arena dalam matchday kedua penyisihan Grup B Euro 2024, sang juara bertahan Italia tampak kewalahan hadapi gempuran Spanyol.

Terbukti sepanjang 90 menit, Spanyol mampu menguasai 58% penguasaan bola dan lepaskan 19 tembakan ke gawang Italia.

Pertandingan baru berjalan 5 menit, Pedri hampir membawa Spanyol unggul andai sundulannya mengarah tepat ke sasaran.

Lima menit berselang, giliran Nico Williams yang ciptakan peluang buat Spanyol, namun sayang tembakannya tidak terarah.

Meski ciptakan banyak kesempatan, namun hingga jeda turun minum tidak ada gol yang berhasil dibuat Spanyol. Skor 0-0 jadi hasil sementara.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:47
02:01
09:44
05:34
01:10
01:58
Viral