Respons Australia Jadi Lawan Perdana di Kandang Timnas Indonesia, Tak Sabar Melihat Atmosfer Stadion.
Sumber :
  • Sooceroos

Respons Australia Jadi Lawan Perdana di Kandang Timnas Indonesia, Tak Sabar Melihat Atmosfer Stadion

Jumat, 28 Juni 2024 - 08:24 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Australia akan menjadi tim yang menjalani laga tandang lawan Timnas Indonesia dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 

Usai membuka putaran ketiga dengan menjamu Bahrain, Australia akan bertandang ke Indonesia sekaligus menjadi lawan pertama Timnas Indonesia di kandang pada 10 September 2024 mendatang. 

Pelatih Australia, Graham Arnold mengaku tak sabar untuk melihat atmosfer laga kandang Timnas Indonesia. 

Meski sudah pernah bertemu di Piala Asia 2023 pada Januari lalu, Graham Arnold penasaran dengan kekuatan Timnas Indonesia jika didukung langsung puluhan ribu penggemar di stadion. 

"Ya, aku sudah melihatnya dan saya menyukainya, tim akan tetap tampil bagus meski itu di stadion kosong maupun full house meski di kandang lawan," kata Graham Arnold dikutip dari kanal YouTube Harimau Malaya, Jumat (28/6/2024). 

"Yang paling penting adalah kita fokus dan mempersiapkan diri dan kita berangkat mungkin ke Jakarta dan persiapkan diri kita untuk berangkat laga tandang," kata Graham Arnold. 

Dia mengakui Grup C menjadi grup paling masuk akal dibandingkan grup lainnya. 

Selain tidak ada penumpukan tim dari wilayah tertentu, perjalanan Australia pun akan lebih mudah karena jarak ke Indonesia, Jepang dan China tidak sejauh negara Timur Tengah yang jaraknya hampir sama dengan ke Eropa. 

"Saya sangat senang dengan hasil drawing ini, karena tentu saja dari sisi perjalanan dengan melawan China dan dan Indonesia jadi lebih dekat ke Australia untuk melakukan perjalanan setelah pertandingan kandang jadi saya sangat, sangat senang," kata Graham Arnold. 

Australia pun menargetkan lolos ke Piala Dunia melalui putaran ini. Graham Arnold mengakui kesempatan untuk lolos ke Piala Dunia terbuka lebar sebagai juara grup maupun runner up grup. 

"Ya tentu saja itu tujuan kami, tujuan kami adalah finis pertama atau kedua di grup dan langsung lolos ke Piala Dunia," kata Graham Arnold. 

Selain melawan Timnas Indonesia, Australia bergabung dengan Grup B dan akan melawan Jepang, Arab Saudi, Bahrain dan China. (hfp)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:33
04:50
29:27
02:15
02:28
01:26
Viral