Copa America Kembali Gunakan Adu Penalti untuk Tentukan Pemenang Venezuela Vs Kanada.
Sumber :
  • Canada National Football Team

Copa America Kembali Gunakan Adu Penalti untuk Tentukan Pemenang Venezuela Vs Kanada

Sabtu, 6 Juli 2024 - 11:09 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Babak perempat final Copa America 2024 harus kembali menggunakan adu penalti untuk menentukan pemenang antara Venezuela melawan Kanada

Venezuela menghadapi Kanada di Stadion AT&T, Texas, Sabtu (6/7/2024) pagi. Pertandingan tersebut sama imbangnya dengan skor 1-1 di 90 menit waktu normal. 

Pada awalnya Jacob Shaffelburg berhasil mencetak gol cepat bagi Kanada di menit 13. 

Unggul selama babak pertama berlangsung, Venezuela akhirnya menyamakan edudukan lewat gol Salomon Rondon di menit 64. 

Mengingat Copa America tak menggunakan babak perpanjangan waktu untuk babak knock out, membuat laga dilanjutkan dengan adu penalti. 

Kedua kiper Rafael Romo dan Maxime Crepeau pun memiliki peran penting pada sisa laga. 

Adu penalti dibuka dengan gol Salomon Rondon dan Jonathan David. Sampai akhirnya penendang kedua dan keempat dari masing-masing negara gagal menjadi gol. 

Maxime Crepeau pun berhasil menghalau tendangan Wilker Angel. Ismael Kone yang menjadi penendang terakhir keenam Kanada pun berhasil menjebol gawang Rafael Romo. 

Hal ini membuat pertandingan berakhir dengan kemenangan Kanada 1(4)-(2)1 atas Venezuela. 

Atas hasil tersebut Kanada akan bertemu Argentina di babak semifinal Copa America 2024. (hfp)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:33
01:30
02:01:30
02:25
03:26
02:11
Viral