Wasit Francois Letexier.
Sumber :
  • Ligue 1

Suporter Spanyol Cemas Bakal Bernasib seperti Timnas Indonesia Usai Francois Letexier Ditunjuk sebagai Wasit Final Euro 2024

Jumat, 12 Juli 2024 - 05:11 WIB

Berlin, tvOnenews.com - Sejumlah suporter Spanyol mencemaskan Francois Letexier bakal berbuat kecurangan, seperti yang dialami Timnas Indonesia, setelah sang wasit terpilih untuk memimpin laga final Euro 2024 kontra Inggris.

Spanyol berhasil mencapai final Euro 2024 setelah tampil dengan sangat apik di sepanjang turnamen.

Setelah menyapu bersih kemenangan di fase grup dengan mencetak total lima gol tanpa pernah kebobolan, tim asuhan Luis de la Fuente melaju ke final dengan cara meyakinkan.

Mereka mengalahkan Georgia dengan skor 4-1 di babak 16 besar, sebelum menaklukkan Jerman dan Prancis dengan skor 2-1 pada masing-masing laga perempat final dan semifinal.

Di final nanti, yang akan diadakan di Olympiastadion, Berlin, pada Senin (15/7/2024) dini hari WIB, La Furia Roja akan berhadapan dengan Inggris.

Tak seperti Spanyol, Inggris mencapai final Euro 2024 dengan cara yang tidak meyakinkan karena hanya mampu menang sekali selagi ditahan imbang dua kali di fase grup.

Mereka juga hampir disingkirkan Slovakia di babak 16 besar dan hanya mampu menang lewat adu penalti atas Swiss di perempat final.

Permainan Inggris terlihat membaik untuk laga semifinal kontra Belanda, yang berakhir dengan skor 2-1.

Meski tak begitu meyakinkan, The Three Lions tetap menjadi ancaman serius bagi Spanyol, yang berupaya meraih gelar pertamanya di turnamen mayor sejak Euro 2012.

Pada Kamis (11/7/2024), UEFA telah mengumumkan secara resmi bahwa Francois Letexier terpilih sebagai wasit untuk memimpin laga final Euro 2024 antara Spanyol dan Inggris.

Sebagai pengingat, Letexier merupakan wasit yang memimpin laga Timnas Indonesia U-23 kontra Guinea di playoff Olimpiade Paris 2024.

Dalam laga itu, Timnas Indonesia U-23 kalah dengan skor 0-1 akibat penalti Ilaix Moriba, padahal Witan Sulaeman melakukan pelanggaran di luar kotak penalti.

Letexier juga memberikan penalti kedua, yang berujung tiang pada babak kedua, selagi mengartu merah Shin Tae-yong karena melakukan protes atas keputusannya yang patut dipertanyakan.

Ketika diumumkan oleh RFEF bahwa Letexier bakal memimpin laga final Euro 2024, sejumlah suporter Spanyol cemas bakal dicurangi, seperti yang dialami Timnas Indonesia U-23.

Alasannya adalah karena Letexier adalah orang Prancis, negara yang disingkirkan oleh Spanyol di babak semifinal.

"Kenapa orang Prancis? Inggris sudah bermain dengan tambahan satu orang sekarang," kata @Vic di akun media sosial Timnas Spanyol.

"Bagaimana mungkin orang Prancis bisa menjadi wasit kami setelah kami mengalahkan mereka dari semifinal Euro?" tambah @roi, dalam unggahan yang sama.

"Menyingkirkan Prancis di semifinal dan seorang wasit Prancis kini memimpin laga final. Betapa logisnya," ujar @jim*, risau.

Dalam laga final nanti, Letexier juga bakal dibantu oleh para asisten wasit dari Prancis, yaitu Cyril Mugnier dan Mehdi Rahmouni.

Sedangkan di ruangan VAR, wasit Prancis lainnya, yaitu Jerome Brisard, akan bertugas. (rda)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:49
03:52
06:35
02:14
03:33
10:42
Viral