Timnas Vietnam U-19.
Sumber :
  • VFF

Reaksi Netizen Indonesia setelah Timnas Vietnam U-19 Dibuat Malu Australia dengan Skor Telak 2-6, Beri Sentilan Menusuk Hati

Minggu, 21 Juli 2024 - 18:45 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Netizen Indonesia turut mengomentari kekalahan telak Timnas Vietnam U-19 atas Australia pada laga kedua Grup B Piala AFF U-19 2024.

Timnas Vietnam U-19 harus menelan pil pahit seusai dikalahkan Australia dengan skor 2-6 di Stadion Gelora 10 November, Surabaya, Minggu (21/7/2024).

Kekalahan ini membuat Timnas Vietnam U-19 terancam gagal lolos ke babak semifinal karena baru mengumpulkan satu poin dalam dua pertandingan.

Pada pertandingan, The Golden Star Warriors secara mengejutkan ditahan imbang Myanmar dengan skor 1-1 di Stadion Gelora 10 November, Kamis (18/7).

Saat ini, Vietnam berada di peringkat kedua klasemen sementara Grup B, sedangkan Australia berada di puncak dengan enam poin.

Pada pertandingan melawan Australia, Vietnam memang mendapat tekanan bertubi-tubi sehingga kesulitan mengembangkan permainan.

Bahkan, Vietnam harus tertinggal dua gol di babak pertama melalui gol yang diciptakan Jake Najdovski (18', 39').

Vietnam sempat memberikan perlawanan lewat dua gol yang diciptakan Hoang Quang Dung dan Bao Long pada babak kedua.

Namun, Australia berhasil mencetak gol di babak kedua lewat Arion Sulemani (49'), Jake Najdovski (67'), Zane Sam Helweh (76'), dan Luke Anthony Vickery (90+6).

Pencapaian ini berbanding terbalik dengan Timnas Indonesia U-19 yang sejauh ini tampil sempurna di Piala AFF U-19 2024.

Timnas Indonesia U-19 berhasil mengalahkan Filipina dengan skor telak 6-0 di pertandingan pertama.


Timnas Indonesia U-19. Foto: PSSI.

Selanjutnya di pertandingan kedua, Garuda Nusantara membungkam Kamboja dengan skor 2-0.

Berkat dua kemenangan tersebut, Indonesia memuncaki klasemen sementara Grup A dengan mengoleksi enam poin.

Tim asuhan Indra Sjafri ini hanya membutuhkan hasil imbang saat menghadapi Timor Leste untuk memastikan satu tiket lolos ke semifinal.

Kekalahan Vietnam dari Australia dan potensi gagal lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2024 turut dikomentari oleh netizen Indonesia di media sosial.

"Main sore kepanasan. Main malam kegelapan. Alasan Tuan rumah curang tapi mereka tidak mau gantian jadi tuan rumah," tulis akun Facebook Andhik Nugra.

"Saya berharap di piala AFF selanjutnya Vietnam akan menjadi tuan rumah, masyarakat mereka sangat cerewet dan sering mengeluh. Lihatlah negara Asia tenggara tidak banyak mengeluh dan tidak cerewet hanya negara mereka yang sering mengeluh," tulis akun Facebook Angga.

"Sekarang alesan nya apa ya? Pertandingan pertama lampu kurang terang Sekarang apa?," tulis akun Facebook Irwansyah Budi.

"Dimana-mana, semakin cerewet-semakin gak dihargai. Dan, akhirnya kena bantai Australia, nyata tak berharga," tulis akun Facebook Aji Barangku.

"Vietnam harus intropeksi diri. Jangan suka mengurus negara lain..media2 mereka seperti soha selalu memberitakan kejelekan2 Indonesia.. Indonesia jg jangan sombong sdh menang2 X.. ntar ketemu Aus kebantai lg...ilmu padi..," tulis akun Facebook Abuel Quiksilver.

Berikutnya, Vietnam akan menghadapi laga menentukan di Piala AFF U-19 2024 dengan menghadapi Laos, Rabu (24/7/2024). (dwi)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:54
03:55
05:35
03:29
06:33
02:13
Viral