Pelatih Arab Saudi, Roberto Mancini.
Sumber :
  • AFC

Roberto Mancini Ternyata Hampir Dipecat Usai Arab Saudi Ditahan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Rabu, 11 September 2024 - 14:56 WIB

Pada titik ini, masa depan Roberto Mancini benar-benar berada dalam ancaman karena bisa dipecat seusai laga jika Arab Saudi kalah dari China.

Namun demikian, Arab Saudi berhasil menyamakan skor menjelang jeda turun minum, tepatnya pada menit ke-39, melalui gol Hassan Kadesh.

Skor 1-1 awet hingga akhir pertandingan, namun Arab Saudi berhasil menemukan gol kemenangan pada menit ke-90 berkat gol kedua Kadesh.

Kemenangan 2-1 ini seakan memberikan napas kepada Roberto Mancini, yang nasibnya sempat dipertanyakan.

Sang pelatih asal Italia tidak memperlihatkan performa yang meyakinkan sejak mengambil alih Arab Saudi, terutama pada Piala Asia 2023 lalu.

Mereka tersisih di babak 16 besar setelah kalah dengan skor 3-5 oleh Korea Selatan, yang mana menjadi kekecewaan bagi Arab Saudi karena mereka diunggulkan untuk menjadi juara di ajang tersebut.

Total, Mancini telah memimpin Arab Saudi dalam 16 laga dan hanya memenangkan tujuh laga di antaranya selagi kalah lima kali.

Berita Terkait :
1 2
3
4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:54
03:55
05:35
03:29
06:33
02:13
Viral