Pelatih Timnas Australia, Graham Arnold, resmi tanggalkan jabatannya usai ditahan Timnas Indonesia.
Sumber :
  • tvonenews.com - Ilham Giovani

Usai Ditahan Timnas Indonesia, Australia Resmi Ditinggal Pelatih Graham Arnold

Jumat, 20 September 2024 - 09:05 WIB

Sesudah laga, pelatih Australia sempat mengutarakan kekecewaannya karena tidak mampu untuk meraih kemenangan dalam laga ini.

"Saya harus akui kecewa dengan apa pun itu dan juga pada game pertama [kontra Bahrain]," kata Arnold dalam konferensi pers setelah laga.

Dia mengharapkan Australia bangkit, karena masih ada delapan laga lainnya di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

"Tapi ini baru laga lainnya, masih ada delapan laga lagi dan kami harus lakukan apa pun untuk lolos [ke Piala Dunia 2026]," sambungnya.

Namun, belum sempat menyelesaikannya, Arnold justru meninggalkan posisinya di Socceroos.

Hal itu diumumkan oleh akun resmi Timnas Australia di Instagram pada Jumat (20/9/2024) pagi WIB.

"Graham Arnold, pelatih yang paling lama menangani Socceroos, akan segera meninggalkan posisinya sebagai pelatih. Terima kasih untuk segalanya Arnie," demikian penguman resmi mereka.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
11:12
01:42
08:26
02:22
03:19
05:01
Viral