- Arema
Laga Arema FC Vs Persib Bandung Bisa Ditonton Aremania, Sediakan Asuransi Jiwa untuk Penonton
tvOnenews.com - Arema FC akan kembali menyambut Aremania di stadion. Meski tak menggunakan Stadion Kanjuruhan, namun Arema FC tetap bisa menjual tiket untuk laga kontra Persib Bandung.
Arema akan menjamu Persib Bandung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar pada Jumat (7/7/2023).
Arema FC menggunakan markas Bali United selama Stadion Kanjuruhan dalam tahap renovasi.
Dilansir dari laman VIVA, General Manajer Arema FC Muhammad Yusrinal Fitriandi mengungkapkan manajemen mengedepankan fasilitas dan keselamatan dalam laga kandang perdana mereka.
"Musim ini Alhamdulillah pertandingan Arema FC bisa menghadirkan penonton. Hal utama yang menjadi perhatian adalah fasilitas dan keselamatan, itu tidak bisa ditawar lagi," kata Yusrinal.
Untuk itu, Arema FC menjual tiket dengan cara 100 persen online. Harga tiket untuk tribun sebesar Rp150 ribu dan VIP Rp350 ribu.
Manajemen pun menggaet komunitas warga Malang yang ada di Bali, Arema Dewata untuk verifikasi penonton.
Hal ini karena penjualan tiket harus melalui berifikasi identitas secara double sebagai standar keamanan.
Yusrinal mengakui hal ini sebagai bagian untuk bisa melindungi suporter. Proses identifikasi sengaja dilakukan double dan sengaja menggaet Arema Dewata.
"Kemudian data yang sudah terverifikasi diinput melalui sistem online yang sudah disiapkan oleh Arema FC," kata Yusrinal.
Tidak berhenti disana, penonton pun berhak mendapatkan fasilitas lain seperti air mineral, snack, hingga asuransi jiwa.
"Semoga semua bisa berjalan dengan lancar," kata Yusrinal.
(hfp)