- tvOnenews - Hartifiany
Sikap Manajemen Persib yang Seakan Tutup Mata Buat Bobotoh Boikot Laga Kontra Dewa United, Tuntut Ini Sebelum Terlambat
Tetap Pastikan Beri Dukungan Moril pada Pemain Persib
Sebenarnya pemain Persib Bandung sudah mengetahui dengan rencana walk out hingga boikot yang dilakukan oleh Bobotoh.
Hilangnya dukungan ini sempat diakui oleh pemain asing Persib, Daisuke Sato yang berharap penonton bisa kembali ke stadion lagi.
Meski demikian, Tobias mengakui pemain tak perlu khawatir dengan hilangnya penonton di stadion. Dia berharap kehilangan Bobotoh tak membuat konsentrasi pemain di lapangan hilang.
"Sebenarnya kita tidak mau mengganggu konsentrasi pemain. Karena kita juga ingin memebrikan dukungan langsung pada pemain, memberikan support moril kepada pemain," kata Tobias.
"Tapi tentunya kita juga ingin ada aspirasi yang harus disampaikan. Ketika aspirasi ini belum ada titik temu, kita tidak bisa memutuskan kapan dan sperti apa selanjutnya," kata Tobias.