- Liga Indonesia Baru
Komisi Disiplin PSSI Raup Rp260 Juta Denda di Sidang Laga Pekan Pertama Liga 1 2023/2024, Rp100 Juta dari Dewa United
Tim pertama yang diputuskan terbukti melanggar adalah PSS Sleman. PSS dijatuhi hukuman denda sebesar Rp50 juta dari laga PSS Sleman kontra Bali United FC.
PSS terbukti melanggar karena lima orang pemain mendapatkan kartu kuning pada laga yang berlangsung 1 Juli 2023 itu.
2. Dewa United
Tim kedua yang mendapatkan sanksi dari Komdis PSSI adalah Dewa United. Dewa United terbukti bersalah karena ada Alta Tarik Ballah yang tak masuk dalam daftar susunan pemain berada di bench.
Kesalahan Dewa United itu terjadi saat Dewa United menjamu Arema FC pada 2 Juli 2023 lalu. Atas hasil tersebut, Dewa United harus menerima sanksi denda Rp50 juta.
Pada laga yang sama, Dewa United terpaksa menerima sanksi denda Rp50 juta.
Hal ini karena Dewa United disebut terlambat masuk ke lapangan yang membuat laga babak kedua molor selama 93 detik.