5 Keuntungan Persib Bandung Dapatkan Bojan Hodak untuk Gantikan Luis Milla: Bisa Diatur Manajemen Hingga Dapatkan Hati Bobotoh
Di laga terakhirnya bersama Kuala Lumpur FC, dia mendapatkan pertanyaan soal persiapan tim yang terganggu dengan gaji yang terlambat.
Alih-alih mengeluhkan gaji terlambat dan menyindir manajemen, Bojan Hodak justru memastikan tim tetap profesional dan tak terganggu dengan kondisi keterlambatan gaji yang menjadi masalah manajemen.
Meski demikian, bukan berarti Bojan Hodak diam begitu saja jika tim kekurangan fasilitas pendukung. Dia pernah mengungkapkan di hadapan media soal kekurangan klub karena tak memiliki tempat latihan sendiri.
3. Tegas ke Pemain
Viral di media sosial soal video Bojan Hodak marah-marah di ruang ganti pemain Kuala Lumpur FC.
Kesan tegas tapi pasti memang dimiliki Bojan Hodak. Di matanya, tak ada satu pun pemain yang diistimewakan sehingga semua bisa kena amarahnya.
Dok. Persib
Justru cara itu yang membuat Kuala Lumpur bangkit di tangannya. Meski tegas ke pemain, dia tetap hangat di luar lapangan. Terbukti dari ungkapan kesedihan klub dan pemain Kuala Lumpur yang melepasnya ke Indonesia.