Carlos Fortes.
Sumber :
  • PSIS Semarang

Hasil Liga 1: PSIS Buat Bali United Bertekuk Lutut

Sabtu, 2 September 2023 - 22:28 WIB

tvOnenews.com - PSIS Semarang berhasil memetik poin penuh setelah menjungkalkan perlawanan Bali United 2-1 pada lanjutan Liga 1 2023/2024 di Stadion Jatidiri Semarang, Sabtu (2/9) malam WIB.

Gol kemenangan PSIS Semarang diciptakan Carlos Fortes (25') dan Gali Freitas (50'). Sementara satu gol balasan Bali United diciptakan Jefferson (69').

Kemenangan ini membawa PSIS duduk di peringkat keempat klasemen sementara Liga 1 dengan 18 poin. Bali United yang menelan kekalahan harus puas duduk di posisi kelima dengan 17 angka.

Pada laga tersebut, Bali United memilih tampil menyerang untuk mengawali babak pertama dan terus berupaya menciptakan sejumlah peluang untuk mengancam gawang tuan rumah melalui penguasaan bola.

Namun, Carlos Fortes dan kawan-kawan mampu mengimbangi permainan Bali United bahkan unggul terlebih dulu pada menit ke-24 melalui sundulan Fortes.

Gol Fortes tersebut sempat diprotes karena bola dinilai belum sempat masuk ke dalam gawang, namun wasit Thoriq Alkatiri akhirnya mengesahkan gol pertama PSIS tersebut.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:09
11:06
02:21
21:38
03:32
02:36
Viral