- tvOnenews - Endra
Pimpin Coaching Clinic Anak-Anak Bandung, Legenda Borussia Dortmund Sebut Masa Depan Sepak Bola Indonesia Sangat Cerah
Bandung, tvOnenews.com - Legenda pemain Borussia Dortmund Patrick Owomoyela bersama pemain Persib memberikan coaching clinic pada puluhan pesepakbola usia dini di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Minggu (10/9/2023) pagi.
Selain memberikan coaching clinic klub Bundesliga Jerman tersebut juga berencana akan melakukan pertandingan persahabatan dengan All Star Persib Bandung di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Minggu sore.
Legenda pemain Bundesliga Jerman ini dalam memberikan coaching clinic tersebut juga ditemani dua pemain dan mantan pemain Persib yakni Ahmad Jufrianto, Fitrul Dwi Rustapa serta Zaenal Arif.
Puluhan pesepakbola usia dini pun menyambut baik dengan kehadiran legenda Borusia Dortmund tersebut.
Dalam coaching clinic tersebut, Patrick Owomoyela selain memberikan materi tentang cara bermain sepakbola juga memberikan pahaman tentang pentingnya sepakbola diterpakan sejak usia dini.
Patrick Owomoyela, mengatakan untuk menjadi pesepakbola profesional harus dilakukan pelatihan secara terus-menerus, bukan hanya sekali ini saja.
Hal ini karena pemain sepak bola muda adalah masa depan Indonesia.
"Banyak pemain muda yang bertalenta dan kita tahu ini adalah masa depan bagi sepak bola indonesia," kata Patrick.
Coaching clinic yang dilakukan oleh Patrick Owomoyela ini merupakan rangkaian dari kunjungan Borusia Dortmund ke Indonesia.
Patrick mengaku senang bisa berbagi pengalamannya pada pemain muda di Bandung ini.
"Saya pikir sangat senang karena kita tahu pemain muda harus mendapatkan pelatihan yang bagus untuk mengembangkan bakat mereka," kata Patrick.
Patrick sadar besarnya sepak bola Indonesia termasuk budaya di dalamnya. Dengan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 pun diyakini Patrick sebagai pemicu motivasi pemain muda untuk mengembangkan sepak bola Indonesia.
"Saya tahu indonesia akan bermain di piala dunia U-17 dan itu akan sangat sangat membuat sepak bola Indonesia berkembang," kata Patrick. (end/hfp)