- Twitter - Arema FC
Liga 1: Arema FC Kalah di Kandang dari Persik Kediri
Begitu juga penyerang Persik, Jeam Kelly belum dapat menjebol gawang tuan rumah yang dijaga ketat Julian Garcia Schwarzer.
Hingga turun minum, skor kaca mata alias 0-0 masih belum terpecahkan.
Sementara itu, babak kedua dimulai sekitar tiga menit, gelandang Arema Jayus Hariono terpaksa harus keluar lapangan karena mendapatkan kartu kuning kedua pada menit ke-48.
Wasit menilai pemain nomor punggung 14 itu kembali melakukan pelanggaran kedua setelah kartu kuning pertama dijatuhkan pada akhir babak pertama menit ke-45.
Akibatnya, skuad asuhan Fernando Valente itu harus bermain 10 orang pemain pada babak kedua.
Di sisi lain, kedua kiper dari dua tim itu juga menampilkan penampilan yang apik karena mampu menangkap bola tanpa meleset, meski mendapat tendangan tajam.
Namun, pada menit ke-73 skor kacamata akhirnya terpecahkan setelah bek Persik, Anderson Nascimento menyundul bola hingga berhasil menjebol gawang Arema sehingga Persik Kediri unggul sementara 1-0.