Skuad Bhayangkara U-17 akan menghadapi Persib Bandung U-17 di final Nusantara Open 2023.
Sumber :
  • Antara

Lawan Persib Bandung, Bhayangkara FC Optimis Raih Juara Nusantara Open 2023

Rabu, 20 Desember 2023 - 19:43 WIB

tvOnenews.com - Tak terasa turnamen Nusantara Open 2023 sampai ke babak final. Final pun akan mempertemukan Bhayangkara FC U-17 melawan Persib U-17 di Komplek Garudayaksa, Bekasi, Kamis (21/12/2023).

Pelatih Bhayangkara U-17 Hartono mengaku optimis bisa mengalahkan Persib yang merupakan pemilik gelar juara bertahan Nusantara Open. 

"Kami optimis bisa menang dan juara," kata Hartono.

Hartono juga menyatakan bahwa taktik mengandalkan serangan balik yang diterapkan pada Bali United di semifinal, kemungkinan besar akan kembali diandalkan pada laga puncak.

Bhayangkara FC asuhan Hartono merupakan juara Piala Soeratin U-17 2021. Sejauh ini mereka telah mencatatkan enam gol dan kemasukan dua gol.

Akan tetapi, Persib juga dapat mempertahankan gelar juara mereka. Pada Nusantara Open 2022, Persib menjadi juara setelah menang 2-0 atas PSLS Lhokseumawe di laga final.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:13
08:14
10:48
02:51
01:25
01:35
Viral