- Persib
Sempat Unggul dari Persis Solo, Pelatih Persib Bojan Hodak Tak Habis Pikir dengan Kebobolan Dua Gol
tvOnenews.com - Persib Bandung gagal mengamankan poin penuh dari Persis Solo di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Minggu (4/2/2024).
Sempat unggul dua gol dari Stefano Beltrame dan Ciro Alves, Persib justru kebobolan dari Alexis Messidoro dan David Gonzalves.
Hasil ini pun membuat Persib gagal mempersempit selisih poin dari Borneo FC yang masih kokoh di puncak klasemen Liga 1 2023/2024.
Pelatih Persib, Bojan Hodak mengaku kecewa atas hasil itu mengingat Maung Bandung seharusnya bisa mengamankan poin penuh.
"Kami sempat memimpin 2-0, semuanya berjalan dengan baik dan di bawah kendali, tapi kemudian dua gol datang entah dari mana," kata Bojan usai laga.
Bojan mengakui seharusnya tim tetap bisa meminpin bahkan setidaknya bisa menghindari kebobolan. Namun hasil tersebut justru diluar dugaan dari pelatih asal Kroasia ini.
"Sulit dipercaya, dua kesalahan yang biasanya dilakukan oleh anak-anak, kami kehilangan dua poin," kata Bojan.
Persib bermain baik setidaknya selama 70 menit dengan skor yang bertahan 2-1. Hingga akhirnya Persis justru mencetak gol penyeimbang.
"Pemahamannya, dua striker sudah semakin baik, gelandang juga bermain bagus kecuali di babak pertama," kata Bojan.
Bojan mengakui ketika lini tengah membaik dengan melakukan rotasi di babak dua, justru masalah muncul dari lini belakang yang membuat Persis berhasil mencuri poin.
"Saya tidak bisa mendeskripsikan bagaimana gol kebobolan kami," kata Bojan. (hfp)