Kandang Tim Liga 1 2024/2025: Persija Pakai JIS, Persib Berbagi Rumah.
Sumber :
  • tvOnenews-Julio Tri Saputro

Kandang Tim Liga 1 2024/2025: Persija Pakai JIS, Persib Berbagi Rumah

Minggu, 7 Juli 2024 - 20:22 WIB

Tim tersisa masih akan menggunakan kandang yang sama seperti musim lalu. 

PSM Makassar pun masih menunjuk Stadion Batakan sebagai kandang mereka musim ini dan berbagi dengan Borneo FC karena Stadion Segiri yang tengah direnovasi. 

Persib Bandung masih akan tetap menggunakan Stadion Si Jalak Harupat meski telah mendapatkan hak untuk mengurus Stadion Gelora Bandung Lautan Api selama 30 tahun. Hal ini karena Stadion GBLA masih dalam masa renovasi oleh Kementerian PUPR bersama beberapa stadion lainnya. 

Persis Solo pun masih akan berbagi kandang dengan PSS Sleman di Stadion Manahan Solo selama Stadion Maguwoharjo direnovasi.


Stadion Si Jalak Harupat menjadi kandang bagi Persib Bandung dan Dewa United. Dok. Antara/Raisan Alfarisi

Berikut Daftar Stadion Kandang Tim Peserta Liga 1 Musim 2024/2025:

- Persib Bandung: Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung
- Madura United: Stadion Bangkalan, Madura 
- Borneo FC: Stadion Batakan, Balikpapan
- Bali United: Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar
- Dewa United: Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung/Stadion Pakansari Kabupaten Bogor
- PSIS Semarang: Stadion Moch Soebroto, Magelang
- Persis Solo: Stadion Manahan, Solo
- Persija Jakarta: Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta
- Persik Kediri: Stadion Brawijaya, Kediri
- Barito Putera: Stadion Sultan Agung, Bantul
- PSM Makassar: Stadion Batakan, Balikpapan
- Persebaya Surabaya: Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya
- PSS Sleman: Stadion Manahan, Solo
- Persita Tangerang: Stadion Sultan Agung, Bantul
- Arema: Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar
- PSPS Biak: Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar
- Malut United: Stadion Brawijaya, Kediri/Stadion Kie Raha Maluku Utara
- Semen Padang: Stadion PTIK Jakarta/Stadion Haji Agus Salim, Padang

Berita Terkait :
1 2
3
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:26
01:11
02:39
02:22
02:22
03:02
Viral