Striker naturalisasi Timnas Indonesia Ilija Spasojevic tinggalkan Bali United.
Sumber :
  • Bali United

Striker Naturalisasi Timnas Indonesia Bikin Pengumuman Penting Jelang Dimulainya Liga 1 2024/2025

Jumat, 12 Juli 2024 - 14:55 WIB

Spaso membela Bali United sejak Desember 2017 setelah direkrut dari Bhayangkara FC, yang pada saat itu meraih gelar juara Liga 1 2017.

Setelah hampir tujuh tahun membela Serdadu Tridatu, Spaso telah menjadi top skor sepanjang masa klub dengan mencetak 88 gol dari 188 pertandingan di semua ajang.

Sejumlah kompetisi yang diikuti olehnya tersebut adalah Liga 1, Piala Presiden, Piala Indonesia, Piala Menpora, Kualifikasi Liga Champions Asia, dan Piala AFC.

Spaso sukses mempersembahkan dua gelar juara Liga 1 untuk klub kebanggaan masyarakat Bali itu, tepatnya pada musim 2019 dan 2021/2022.

Sementara itu, Bali United telah bersiap menjelang Liga 1 2024/2025 dengan melepas sembilan pemain yakni Jajang Mulyana, Haudi Abdillah, Jefferson Assis, Muhammad Ridho, Eber Bessa, Ramdani Lestaluhu, Mohamed Rashid, Fadil dan terbaru Ilija Spasojevic.

Sedangkan pemain anyar yang baru dikenalkan yakni Fitrul Dwi Rustapa, Bagas Adi Nugroho, Mitsuru Maruoka, Kenzo Nambu, dan Brandon Wilson. (ant/rda)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:49
03:52
06:35
02:14
03:33
10:42
Viral