Persija Jakarta persiapkan diri untuk Liga 1.
Sumber :
  • Persija Jakarta

Rekap Aktivitas Persija Jakarta di Bursa Transfer Liga 1 2024/2025: Dua Pemain Berlabel Timnas Indonesia Perbarui Kontrak, Dua Dilepas

Sabtu, 13 Juli 2024 - 17:28 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Persija Jakarta melakukan beberapa pergerakan dengan merombak skuadnya menjelang Liga 1 2024/2025, dengan para pemain dilepas selagi beberapa lainnya mendapatkan perpanjangan kontrak.

Tercatat selama sepekan ini, Persija Jakarta melakukan sejumlah perombakan untuk empat pemain sekaligus.

Ada dua pemain muda yang dilepas Macan Kemayoran dengan cara berbeda, yakni Sandi Samosir dan Frengky Deaner Missa.

Striker muda Persija Jakarta, Sandi Samosir resmi akan berseragam Madura United dengan status pinjaman saat mengarungi Liga 1 musim mendatang.

Walaupun kontraknya baru akan habis pada 2026, namun Sandi dipinjamkan ke Madura United demi mendapatkan menit bermain lebih banyak di klub berjuluk Laskar Sapeh Kerrab tersebut.

Berbeda nasib, pemain muda Persija Jakarta lainnya, yakni Frengky Deaner Missa dipastikan berpisah secara permanen dengan Macan Kemayoran pada 10 Juli 2024 lalu.

Sebelumnya, usai melakoni musim debutnya di Liga 1 2022/2023, Frengky menjalani masa peminjaman ke Persikabo 1973. Di masa itu, ia mendapatkan tempat spesial selama Liga 1 2023/2024.

Sempat mencicipi pertandingan bersama Persija Jakarta pada 2022/2023, Frengky pun tampil gemilang dengan 12 kali penampilan dan juga mencatatkan satu gol.

Di sisi lain, dua mantan pilar Timnas Indonesia beda generasi mendapatkan perpanjangan kontrak bersama skuad asuhan pelatih Carlos Pena.

Adalah Syahrian Abimanyu dan Hanif Sjahbandi tetap akan berseragam merah bersama Persija Jakarta untuk mengarungi musim 2024/2025.

Syahrian Abimanyu yang pernah mencicipi Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong itu telah terlihat dalam sesi latihan di Persija Training Ground, Bojongsari, Senin (8/7/2024) sore.

Gelandang pemilik 25 caps dan satu gol di musim lalu itu resmi memperpanjang kontraknya selama satu tahun bersama Macan Kemayoran.

Kemudian, Hanif Sjahbandi yang debut bersama Timnas Indonesia pada 2017 lalu juga mendapatkan perpanjangan kontrak untuk musim mendatang.

Senasib dengan Syahrian Abimanyu, Hanif Sjahbandi juga resmi akan berseragam Persija Jakarta setidaknya selama satu tahun.

Di musim lalu saja, Hanif mampu mencetak tiga gol plus tiga assist dalam 26 laga yang ia lakoni dengan Macan Kemayoran.

Meski melakukan perombakan terhadap empat pemainnya, namun Persija Jakarta nampaknya belum ada pergerakan untuk mendatang pemain anyarnya selama sepekan ini.

(igp/rda)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral