Meski Main di Solo, Suporter Persis Tak Bisa Dukung di Semifinal Piala Presiden Ini Alasannya.
Sumber :
  • Piala Presiden

Meski Main di Solo, Suporter Persis Tak Bisa Dukung di Semifinal Piala Presiden Ini Alasannya

Minggu, 28 Juli 2024 - 10:26 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Suporter Persis Solo, Pasoepati tidak bisa mendukung klub kesayangannya meski babak semifinal Piala Presiden berlangsung di Stadion Manahan

Persis Solo bersama Persija Jakarta, Borneo FC dan Arema FC lolos ke babak semifinal Piala Presiden 2024. 

Babak semifinal pun akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo mulai Selasa (30/7/2024) dengan mempertemukan Borneo FC melawan Persija. 

Sayangnya, Pasoepati tidak bisa mendukung langsung Persis Solo di Stadion Manahan saat menghadapi Arema pada Rabu (31/7/2024). 

Hal ini karena regulasi Piala Presiden yang menyatakan bahwa hanya suporter dari juara grup yang diperbolehkan menyaksikan pertandingan secara langsung.

Borneo FC dan Arema FC sebagai juara Grup A dan Grup B pun akan bertindak sebagai 'tuan rumah'. Hal ini membuat Persis akan menjadi tim tamu di kandang mereka sendiri. 

Persis mengakhiri babak fase grup di posisi runner up Grup B setelah mencatatkan satu kemenangan, satu hasil imbang dan satu kali kekalahan. 

Ketua Organizing Committee Piala Presiden 2024, Risha Adi Widjaya menyebut pelarangan suporter tim tamu datang sebenarnya sudah diterapkan sejak fase grup Piala Presiden 2024. 

"Dari awal kami sudah bersepakat dengan klub, institusi keamanan dan direktif FIFA bahwa klub yang menjadi tuan rumah yang hanya diperbolehkan untuk dihadiri oleh suporter. Tuan rumah babak semi final ini adalah Borneo FC sebagai juara Grup A dan Arema FC juara Grup B," kata Risha.

Transisi sepak bola setelah Tragedi Kanjuruhan yang menjadi sorotan FIFA pun kembali disebutkan oleh Risha sebagai alasan diterapkannya regulasi ini. 

"Dari FIFA ini sangat jelas, di mana penonton tim tamu tidak diperbolehkan untuk hadir. Ini berlaku dua tahun sampai adanya pembenahan sistem ticketing oleh PT LIB maupun PSSI," Risha melanjutkan.

Sebagai gantinya, Risha mengakui pihak Panpel Piala Presiden akan mengundang anak-anak yatim piaatu dan SSB untuk menyaksikan pertandingan di babak semifinal guna meramaikan stadion.

"Oleh karena itu, kami mohon semua pihak dapat mendukung kegiatan ini dengan baik, aman, dan nyaman," ucapnya.(hfp)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:18
11:23
02:50
01:03
09:11
04:17
Viral