Pemain baru PSBS Biak, Jaimerson da Silva Xavier.
Sumber :
  • ANTARA

Usai Dibantai Persib Bandung, PSBS Biak Resmi Datangkan Bek Brasil Eks Persija Jelang Penutupan Bursa Transfer Liga 1 2024/2025

Selasa, 13 Agustus 2024 - 18:07 WIB

Jakarta, tvOnenews.com – Klub promosi PSBS Biak resmi mendatangkan bek asal Brasil, Jaimerson da Silva Xavier, usai mereka dibantai Persib Bandung menjelang penutupan bursa transfer Liga 1 2024/2025.

Klub berjuluk Badai Pasifik itu mengumumkan Jaimerson da Silva beberapa jam sebelum bursa transfer Liga 1 2024/2025 ditutup pada hari ini, Selasa 13 Agustus 2024 malam WIB.

Pemain berusia 34 tahun itu didatangkan oleh PSBS Biak secara free transfer alias gratis untuk melengkapi slot delapan pemain asing mereka di Liga 1 musim ini.

Sebelumnya, juara Liga 2 2023/2024 itu lebih dulu merekrut tujuh legiun asing lainnya seperti Julian Velazquez, Jonata Machado, Takuya Matsunaga, Williams Lugo, Gabriel Esparza, Abel Arganaraz, dan Alexsandro.

“Welcome to the club, Jaime melengkapi kuota delapan pemain asing Badai Pasifik musim ini,” tulis pernyataan resmi PSBS Biak, dikutip dari Intagram resminya, Selasa (13/8/2024).

Jaimerson sendiri bukan sosok pemain yang asing di Liga Indonesia karena pernah memperkuat Persis Solo dari Juni 2022 hingga Juli 2024.

Sebelum berseragam Laskar Sambernyawa, pria kelahiran Brasil itu juga pernah membela Madura United dan Persija Jakarta.

Tercatat, pemain asal Brasil ini pertama kali menginjakkan kaki di Indonesia saat bergabung dengan Persija pada Desember 2017.

Sejak itu, Jaimerson telah membukukan total 144 pertandingan, 13 gol, dan 4 assist di Liga 1 Indonesia dalam memperkuat beberapa klub Tanah Air.

Kini, kehadiran Jaimerson diharapkan mampu memperkukuh lini pertahanan PSBS Biak dalam mengarungi Liga 1 2024/2025 yang mengawali awal musim dengan hasil nihil.

Sebelumnya, tim Badai Pasifik harus rela dibantai oleh Persib Bandung pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 dengan skor 1-4 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8/2024) malam WIB lalu.

Hasil itu membuat sang juara Liga 2 musim lalu tersebut harus puas bertengger di peringkat ke-15 pada klasemen sementara Liga 1 2024/2025 dengan koleksi nol poin dari satu laga.

Selanjutnya, PSBS Biak akan melanjutkan kiprahnya pada pekan kedua Liga 1 musim ini dengan menjamu PSM Makassar pada Jumat (16/8/2024) sore WIB mendatang.(yus)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:33
07:01
06:26
01:11
02:39
02:22
Viral