Kericuhan Terjadi Setelah Peluit Akhir Berbunyi, PT LIB Pastikan Laga Persib Vs Persija 'Bersih'.
Sumber :
  • tvOnenews-Ilham Giovani

Kericuhan Terjadi Setelah Peluit Akhir Berbunyi, PT LIB Pastikan Laga Persib Vs Persija 'Bersih'

Jumat, 27 September 2024 - 14:25 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru, Ferry Paulus memastikan laga Persib Bandung Vs Persija Jakarta 'bersih'. 

Bersih yang dimaksud adalah jalannya pertandingan Persib Bandung melawan Persija di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin (23/9/2024) bersih dari pelanggaran yang dilakukan oleh kedua tim. 

"Dari jalannya pertandingan, dari kick off hingga peluit akhir itu berjalan mulus, tidak ada hambatan," kata Ferry Paulus di Jakarta, Jumat (27/9/2024). 

Dia memastikan kericuhan tersebut pun bukan imbas dari pertandingan el classico yang dimenangkan oleh Persib tersebut. 

Melainkan sebagai bentuk kekecewaan suporter Persib, Bobotoh atas pertandingan sebelumnya melawan Port FC. 

"Kartu merah itu pun berdasarakan kejadian yang semestinya sesuai dengan apa yang kita lihat," kata Ferry. 

Sayangnya, LIB tidak bisa masuk dalam permasalahan sebelumnya saat Persib menjamu Port FC karena pertandingan tersebut langsung di bawah AFC. 

Sementara itu, Ferry Paulus pun memastikan LIB memanggil pihak manajemen Persib sebagai bagian dari investigasi. 

Ferry Paulus memastikan tak ada kendala selama pertandingan berlangsung. Dia pun memastikan kericuhan tersebut terjadi ketika kedua tim sudah masuk ke ruang ganti. 

"Kami juga sudah menghitung, setelah semuanya clear, kemudian kira-kira selang 10 menit baru terjadi insiden tersebut," kata Ferry. 

"Pada ranah itu, Panpel bersama steward merasa perlu memanggil pihak keamanan seperti selayaknya SOP yang sudah disepakati," kata Ferry. 

Ferry menyebut di luar ranah pertandingan, LIB menyerahkan pada pihak keamanan untuk bagian yang sudah masuk ke arah kriminal seperti penyerangan steward. 

"Ranah kami adalah meluruskan, karena kejadian itu kan tidak tiba-tiba ribut, pasti ada sebab, itu yang kita klarifikasi," kata Ferry.

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:28
01:43
03:04
02:10
03:23
06:38
Viral